Perankan Nyi Roro Kidul, Fifie Buntaran Hubungi Guru Spiritual

Di film terbarunya, Fifie Buntaran ditunjuk sutradara untuk memerankan tokoh Nyi Roro Kidul.

oleh Julian Edward diperbarui 25 Sep 2013, 10:15 WIB
Diterbitkan 25 Sep 2013, 10:15 WIB
fifi-2-130925b.jpg
Di film terbarunya, Fifie Buntaran ditunjuk sutradara untuk memerankan tokoh Nyi Roro Kidul. Sadar kalau karakter yang dibawakannya adalah Ratu dari kerajaan gaib yang amat disegani masyarakat pantai selatan Jawa, Fifie tak mau main-main.

Ia amat berhati-hati saat akting. Tak lupa, Fifie berkonsultasi kepada guru spiritualnya. Untuk apa?

"Sebelum syuting aku sempat minta izin, melalui guru spiritual. Terus katanya Kanjeng Ratu merestui, katanya saya dilindungi. Deg-degan sih, cuma ya saya profesional saja," ungkap Fifie di screening film tersebut di Planet Hollywood, Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Selasa (24/9/2013).

Setelah sang guru spiritual bilang kalau Nyi Roro Kidul memberikan restu, kepercayaan diri Fifie pun bertambah. Meski begitu, ia sempat merasakan keganjilan saat syuting di pantai.

Misalnya, perubahan cuaca yang tadinya panas lalu tiba-tiba mendung dan turun hujan. Belum lagi, kuda yang menarik kereta kencana Nyi Roro Kidul tiba-tiba tak mau jalan. 

"Mungkin kalau pakai logika, mungkin kudanya berat narik kereta karena kan diombak terus berpasir kan. Pawangnya saja sampai bingung, sudah dicambuk nggak mau jalan juga. Aku jadi bingung. Terus aku bilang dalam hati; ratu tolong aku cuma kerja, cari nafkah. Habis itu kudanya bisa jalan lagi," Fifie mengurai. (Jul)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya