4 Peristiwa Ajaib di Balik Dahsyatnya Gempa Turki dan Suriah, Bayi Selamat hingga Makam Cucu Nabi

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebelumnya telah memperkirakan bahwa angka kematian akibat korban gempa Turki dan Suriah bisa melampaui 20.000 jiwa.

oleh Yusron Fahmi diperbarui 08 Feb 2023, 13:41 WIB
Diterbitkan 08 Feb 2023, 13:23 WIB
Penuh Perjuangan, Begini Potret Evakuasi Korban Gempa Turki dan Suriah
Anggota tim darurat dan lainnya mencari orang di sebuah bangunan yang hancur di Adana, Turki, Senin, 6 Februari 2023. Gempa bumi yang kuat telah merobohkan beberapa bangunan di tenggara Turki dan Suriah dan dikhawatirkan banyak korban jiwa. (AP/Khalil Hamra)

Liputan6.com, Jakarta - Gempa dahsyat dengan magnitudo 7,8 mengguncang Turki dan Suria pada Senin (6/2/2023). Gempa tersebut telah menewaskan lebih dari 7.800 orang di Turki dan Suriah.

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebelumnya telah memperkirakan bahwa angka kematian akibat korban gempa Turki dan Suriah bisa melampaui 20.000 jiwa.

"Ada potensi terus terjadi keruntuhan lebih lanjut sehingga kami sering melihat peningkatan delapan kali lipat dari jumlah awal," ungkap petugas darurat senior WHO untuk Eropa Catherine Smallwood.

Namun, di balik dahsyatnya gempa Turki, terdapat sejumlah peristiwa ajaib dari para korban yang berhasil selamat. 

Berikut rangkuman Liputan6.com, Rabu (8/2/2023): 

1. Bayi Kembar Selamat Setelah 40 Jam Tertimbun Puing Bangunan

Bocah kembar menjadi salah satu korban yang tertimpa puing bangunan roboh akibat gempa Turki. Kendati demikian mereka selamat bertahan hidup melewati masa melelahkan selama 40 jam, di bawah reruntuhan bangunan yang runtuh di Gaziantep, Turki.

Mereka dalam kondisi hidup saat diselamatkan oleh polisi pada Selasa, 7 Februari.

Menurut Anadolu Agency (AA) yang dikutip Rabu (8/2/2023), beredar rekaman yang dirilis oleh Kepolisian Turki menunjukkan kedua anak itu dibawa keluar dari reruntuhan sebuah bangunan.

"Anak kembar itu diselamatkan sekitar 40 jam setelah reruntuhan bangunan yang runtuh di Gaziantep," kata polisi, menambahkan bahwa keduanya adalah "kembar ajaib".

2. Bayi Baru Lahir di Kota Jindayris

Seorang bayi perempuan yang baru lahir berhasil diselamatkan dari reruntuhan di sebuah rumah di Suriah utara pasca gempa Turki 6 Februari 2023. Bayi yang masih terikat dengan tali pusar ibunya yang sudah meninggal itu ditemukan oleh salah seorang kerabatnya, Khalil al-Suwadi.

Bayi itu adalah satu-satunya yang selamat ketika gempa bermagnitudo 7,8 meratakan bangunan yang dihuni keluarganya di Kota Jindayris yang dikuasai pemberontak.

"Kami mendengar suara saat sedang menggali," kata Suwadi kepada AFP, Selasa (7/2/2023), seperti dikutip dari The Guardian, Rabu (8/2).

"Kami membersihkan debu dan menemukan bayi dengan tali pusar (utuh), jadi kami memotongnya dan sepupu saya membawanya ke rumah sakit."

Bayi perempuan tersebut saat ini menerima perawatan di rumah sakit anak di Kota Afrin. Dokter anak Hani Maarouf mengatakan kepada AFP bahwa kondisi bayi tersebut stabil tetapi terdapat memar, luka robek, dan hipotermia.

Suwadi menuturkan bahwa keluarga bayi tersebut tinggal di gedung apartemen lima lantai.

 

Makam Cucu Nabi

Potret Pilu Ayah Genggam Tangan Putrinya yang Meninggal di Bawah Puing Akibat Gempa Turki
Potret Pilu Ayah Genggam Tangan Putrinya yang Meninggal di Bawah Puing Akibat Gempa Turki (Doc: AFP via Getty Images)

3. Fatima Sari, 21 Jam Tertimbun Ditemukan Selamat 

Seorang anak perempuan diselamatkan dari reruntuhan 21 jam setelah gempa bumi terjadi di Hatay, Turki.

Fatima Sari 14 tahun yang berada di bawah reruntuhan gempa berkekuatan 7.7 SR yang terjadi di Distrik Pazarcik di Kahramanmaras, diselamatkan dalam keadaan hidup 15 jam kemudian.

4. Makam Cucu Nabi Utuh

Gempa yang meluluhlantakkan Turki dan Suriah tidak membuat makam cucu Nabi Muhammad SAW, Sayyidah Zainab ikut rusak. Makam ditemukan dalam kondisi utuh padahal terkena getaran gempa.

Diketahui, Makam Sayyidah Zainab terletak di Damaskus, Suriah. Meski Suriah terkena getaran gempa, namun makam cucu Rasullulah itu dalam kondisi utuh. 

Zainab binti Ali merupakan cucu Nabi Muhammad SAW. Zainab merupakan anak ketiga dari Ali Bin Abi Thalib dan Fatimah Az- Zahra.

Zainab sendiri wafat pada 15 Rajab 62 Hijriah atau diusianya yang ke-57 tahun.

Infografis Gempa Dahsyat dan Mematikan di Turki. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Gempa Dahsyat dan Mematikan di Turki. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya