Avengers: Age of Ultron adalah film super hero yang disutradarai oleh Joss Whedon. Film yang dibintangi oleh nama-nama besar seperti Robert Downey Jr., Chris Hemsworth, dan Chris Evans ini sukses mendapat penghargaan sebagai film dengan Desain Kostum Terbaik pada ajang Saturn Awards.
Berkisah tentang Tony Stark yang menemukan sebuah program untuk melindungi dunia, namun program yang diberi nama Ultron itu berlawanan dengan Tony Stark. Hal tersebut memicu S.H.I.E.L.D untuk mengumpulkan pahlawan super hero dan bergabung menyelamatkan bumi.
Film kedua dari The Avengers ini rilis tanggal 13 April 2015 dan berhasil meraup keuntungan sebesar 1.4 miliar dolar di seluruh dunia, membuat film ini menjadi film dengan pendapatan tertinggi ketujuh dalam sejarah.
Bagaimana Marvel Merancang Age of Ultron Jadi Sukses
Di bawah Disney, Marvel Studios kian matang merancang jagat sinemanya. Mengikuti tradisi crossover event di komik, filmnya ingin memiliki continuity antara satu film dengan yang lain. Film macam Avengers boleh dibilang sebuah crossover event alias saat bergabungnya sejumlah superhero yang masing-masing punya cerita sendiri-sendiri.
Nah, sebuah crossover event yang baik mensyaratkan continuity.
Sedang continuity atau kontinuitas mensyaratkan para jagoan super diharuskan memiliki riwayat hidup yang lengkap, dan memiliki konsistensi dalam cerita mereka sendiri ataupun saat tampil menjadi bintang tamu di cerita lain.
Tayang Lebih Dulu di Indonesia
Ya, pecinta film Indonesia mendapatkan kesempatan lebih dahulu untuk menyaksikan film superhero buatan Marvel tersebut. Di negaranya sendiri, film tersebut akan mulai tayang pada 1 Mei 2015.
Berita Terbaru
OD-SK dan ADT Bersatu Menuju Sulut yang Hebat, Maju, dan Sejahtera
Dari Seoul ke Jakarta: Pengalaman 'Oppa' Eksekutif Korea Bekerja dengan Tim Gen Z di Advertising Agency
Perdagangan Karbon, Transaksi Apa Lagi Ini?
Kabag Ops AKP Dadang Iskandar Tembak Mati Kasat Reskrim Solok Selatan di Parkiran Polres
Bigetron Delta dan RRQ Kazu Melaju ke Babak Point Rush FFWS Global Finals 2024
Cek Fakta: Tidak Benar Link Pendaftaran Bantuan Sosial PKH Kategori Ibu Hamil sampai Pelajar
Imbas Kesalahan Erik ten Hag, Ruben Amorim Harus Hadapi Kesulitan Besar di Manchester United
Kasus Viral Kecelakaan Truk Obesitas Terus Bermunculan, Ada Apa Gerangan?
Aturan Baru di Johor Malaysia, Tiap Karyawan Dapat Waktu Istirahat 2 Jam Setiap Jumat
PT Timah Siap Tebar Dividen pada 2025
Misteri Kursi Tunggal di Panggung Krapyak, Warisan Arsitektur Kesultanan Mataram
Tips Dapat Pacar: Panduan Lengkap Menemukan Cinta Sejati