Liputan6.com, ZeptoLab akhirnya secara resmi merilis seri terbaru game mobile populer, Cut The Rope 2, untuk perangkat berbasis Android. Game puzzle interaktif yang akan membuat pemainnya memutar otak ini sudah dapat diunduh secara gratis di Google Play Store.
Sebelumnya Cut The Rope 2 sudah terlebih dulu tersedia bagi para pengguna perangkat iOS besutan Apple pada Desember 2013 kemarin. Untuk selanjutnya, pihak ZeptoLab menjanjikan ketersediaan game anyar ini untuk platform Amazon AppStore dalam waktu dekat.
Pada Cut The Rope 2, pengembang game asal Rusia itu menghadirkan gameplay yang lebih interaktif dan berbeda dari seri-seri sebelumnya. Tokoh OmNom yang menjadi karakter utama kini ditemani oleh sejumlah karakter baru yang memiliki fungsi sebagai fitur bantuan.
Selain itu, jika pada seri-seri sebelumnya karakter OmNom hanya statis dan tak bisa berjalan, di seri terbarunya ini OmNom dapat dinavigasi mendekati permen dengan bantuan sejumlah alat  yang tersedia. Terdapat pula banyak maps baru yang membawa tingkat kesulitan berbeda-beda.
"Kami telah bekerja keras untuk membawa berbagai konten dan tantangan baru ke versi gratis ini, dengan tetap menjaga semua hal menyenangkan dan kesederhanaan yang membuat Cut The Rope 2 tetap bisa diterima," ungkap CEO ZeptoLab Misha Lyalin, seperti yang dilansir laman Polygon, Selasa (1/4/2014).
Namun patut diketahui, Cut The Rope 2 dilaporkan belum bisa dimainkan pada perangkat Android yang telah mengadopsi sistem operasi terbaru versi 4.4 KitKat.
Cut The Rope seri pertama sendiri dirilis oleh ZeptoLab pada 2010 silam, dan sukses membukukan jumlah unduh mencapai 100 juta kali dalam tempo dua tahun. Hingga saat ini, sudah ada empat sekuel terdahulu yang muncul hingga akhir 2013 kemarin, yaitu Cut The Rope, Cut The Rope: Holiday Gift, Cut The Rope: Experiments, serta Cut The Rope: Time Travel.
`Cut The Rope 2` Sambangi Android, Ada Banyak Karakter Baru
Sebelumnya Cut The Rope 2 sudah terlebih dulu tersedia bagi para pengguna perangkat iOS besutan Apple pada Desember 2013 kemarin.
diperbarui 01 Apr 2014, 18:00 WIBDiterbitkan 01 Apr 2014, 18:00 WIB
Sebelumnya Cut The Rope 2 sudah terlebih dulu tersedia bagi para pengguna perangkat iOS besutan Apple pada Desember 2013 kemarin.
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal dan Hasil Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Misi Jadi Raja Asia Tenggara
Jadwal, Hasil, dan Klasemen Piala AFF 2024: Siapa Jadi Raja Asia Tenggara?
Klasemen Piala AFF 2024 usai Filipina vs Vietnam: Timnas Indonesia Nyaris Dikudeta
4 Pemain yang Berpeluang Gabung Manchester United di Januari 2025: dari Bek Kiri hingga Striker
Mary Jane dan 5 Terpidana Mati Bali Nine Dipulangkan ke Negara Asal, Apa Timbal Baliknya?
Mengenal Upacara Nyadar, Simbol Kekayaan Budaya Madura
Link Live Streaming Final Piala Interkontinental Real Madrid vs Pachuca, Sebentar Lagi Tayang di Vidio
Restrukturisasi Utang, BOAT Siap Lebarkan Sayap Bisnis hingga 2030
Prabowo-Presiden Mesir Bahas Penguatan Kerja Sama Bilateral hingga Perdamaian Palestina
Jadi Pembalap Penguji Yamaha, Augusto Fernandez Bakal Ambil Seluruh Jatah Wildcard di MotoGP 2025
Pertamina Jamin Pasokan BBM dan LPG Aman Selama Libur Nataru di Lampung
Terdakwa Kasus Korupsi Timah Suparta: Niat Bantu Negara Malah Dipenjara