Liputan6.com, Korea Selatan - Samsung akan kembali meramaikan pasar perangkat mobile dengan anggota keluarga baru Galaxy Note. Sejumlah informasi mengenai perangkat ini juga telah beredar di dunia maya.
Dilansir Softpedia, Minggu (15/6/2014), menurut laporan terbaru Korea Times, perangkat anyar ini akan menyandang nama Galaxy Note 4 dan diperkenalkan dalam pagelaran IFA 2014 pada September mendatang. Handset ini direncanakan bakal hadir dalam sejumlah versi.
Sumber dari kalangan eksekutif mengatakan bahwa Samsung ingin merilis satu versi Galaxy Note 4 dengan layar OLED melengkung untuk pasar khusus. Sedangkan versi layar OLED datar ditujukan untuk pasar umum.
Kendati demikian, pihak Samsung belum memberikan pernyataan resmi terkait phablet ini. Sebelumnya dikabarkan bahwa Galaxy Note 4 akan dirilis dengan nomor model N910, serta disokong prosesor berbeda berdasarkan segmen pasar.
Samsung diprediksi akan merilis perangkat tersebut dengan Snapdragon 805 di Amerika Serikat, Korea, Tiongkok, dan Jepang. Sedangkan prosesor Exynos 5433 akan dibenamkan dalam Galaxy Note 4 untuk negara lain.
Informasi lain yang diketahui adalah layar sentuh Quad HD dan dilengkapi sensor seperti yang dimiliki Galaxy S5. Untuk fotografi, Galaxy Note 4 memiliki kamera belakang 16 megapiksel (MP) dan kamera depan 2 MP.
Sony dikabarkan akan memproduksi modul kamera untuk perangkat tersebut. Sedangkan untuk sistem operasi (OS) yang digunakan, Samsung masih setia dengan Android.
Phablet Galaxy Note 4 Bakal Hadir dalam Dua Versi?
Perangkat terbaru ini akan menyandang nama Galaxy Note 4 dan diperkenalkan dalam pagelaran IFA 2014 pada September.
Diperbarui 15 Jun 2014, 16:38 WIBDiterbitkan 15 Jun 2014, 16:38 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangHarga Emas Makin Kinclong, Sekarang Sudah Sentuh Segini
9 10
Berita Terbaru
Demi Atasi Problem Lini Serang Manchester United, Ruben Amorim Bersiap Rampok Klub Lama
Ada 100 Ribu Kouta Mudik Gratis BUMN 2025, Siapa Minat?
Kumpulan Bacaan Niat dan Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Tulisan Arab, Latin, dan Artinya
Kenali, Mitos dan Fakta Seputar Puasa Ramadan
Tujuan Mempelajari Fiqih: Memahami Hukum Islam untuk Kehidupan Sehari-hari
Kronologi Codeblu Diboikot karena Tuduhan Kue Kedaluwarsa hingga Dugaan Pemerasan
5 Ciri Orang Puasa yang Sia-Sia, Tidak Berguna Ibadah Shaumnya Kata Buya Yahya
Kapolres Ngada Dinonaktifkan, Ini Kasusnya
3 Amalan di Bulan Ramadhan yang Pahalanya Setara Haji dan Umrah
Prabowo Beberkan Program ke Menteri dan Wamen: Sekolah Rakyat hingga Berantas Korupsi
Diskon Tarif Tol saat Mudik Lebaran 2025, Kapan Mulai?
4 Cara Mudah Mencairkan Daging Ayam Beku dalam 15 Menit