Sistem Operasi Android Kini Hadir Untuk Mobil

Google akhirnya secara resmi membawa sistem operasi mobile Android miliknya ke dalam mobil, yang diberi nama Android Auto.

oleh Dewi Widya Ningrum diperbarui 26 Jun 2014, 11:12 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2014, 11:12 WIB
Android Auto untuk mobile
Android Auto (Mashable)

Liputan6.com, San Francisco - Setelah berbagai spekulasi yang beredar, Google akhirnya secara resmi membawa sistem operasi mobile Android miliknya ke dalam mobil. Sistem operasi ini disebut dengan Android Auto. 

Kehadiran Android Auto menandakan fase selanjutnya dari konsorsium Open Automotive Alliance yang diumumkan Google awal tahun ini bersama para pembuat mobil termasuk Hyundai, Audi, GM, Honda serta Nvidia.

Google mendesain ulang Android untuk mobil. Android Auto akan memberikan informasi yang Anda inginkan dengan fitur suara yang sudah dioptimalkan. 

Di atas panggung, dalam acara konferensi Google I/O 2014, Direktur Teknik Android Patrick Brady menunjuk statistik kecelakaan yang mengkhawatirkan. "Harus ada cara yang lebih baik," katanya sebagaimana dilaporkan The Verge.

Android Auto diklaim dapat membuat pengalaman berkendara menjadi lebih aman dan nyaman. Sistem operasi ini dapat memberi akses navigasi berbasis suara ke Google Maps dengan cepat, termasuk juga pesan teks dan aplikasi seperti Google Play Music.



Android Auto diklaim sudah kompatibel dengan tombol-tombol yang ada pada dashboard dan setir. Namun sistem operasi ini akan berfungsi setelah dihubungkan dengan smartphone.

Dengan Android Auto, menurut yang dilansir Mashable, Anda bisa memutar musik, mengecek kondisi lalu lintas dan mencari navigasi arah hanya dengan perintah suara. Tampilan user interface Android Auto secara umum mirip dengan Google Now.

Pada kesempatan itu Google juga memamerkan bagaimana Anda dapat mengirim pesan melalui kontrol suara menggunakan Android Auto. Anda juga dapat mengirim pesan SMS tanpa harus keluar dari aplikasi peta yang sedang digunakan.

Google mengatakan Android Auto SDK akan segera dirilis dalam waktu dekat, namun tidak disebutkan kapan persisnya. Google juga mengumumkan bahwa lebih dari 40 mitra baru telah bergabung dengan OAA. Mobil-mobil pertama yang dilengkapi Android Auto diklaim akan hadir sebelum akhir tahun ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya