Liputan6.com, Taiwan - Asustek Computer dikabarkan tengah menyiapkan tablet murah terbaru buatannya. Vendor yang biasa dikenal sebagai Asus itu dikabarkan akan meluncurkan generasi baru MeMo Pad 7Â dengan harga sekitar US$ 100 atau hanya Rp 1,1 jutaan.
Tablet berukuran layar 7 inci dari Asus itu memakai nomor seri MeMo Pad Me70CX dan akan segera diluncurkan untuk pasar Taiwan terlebih dahulu. Perusahaan itu mengaku berusaha menekan harga produk buatannya agar tetap bisa berkompetisi dengan banyak vendor tablet, khususnya 'white-box' vendor yang akan menggeliat di awal tengah tahun 2015.
Asus diprediksi akan meluncurkan tablet murah buatannya itu di pasar Asia Tenggara dan China dalam waktu dekat. Vendor ini disebutkan tengah berusaha bersaing dengan pembuat tablet lainnya seperti Acer, Lenovo, LG, MSI dan Huawei yang semakin besar di pasar tablet.
Dikutip dari laman Digitimes, MeMo Pad 7 ME70CX akan dibekali prosesor Intel Z2520, dual camera dan ruang penyimpanan seluas 8GB. Baterai yang dipakai pada peragnkat ini diakui mampu membuatnya tetap menyala untuk 8 jam pemakaian normal.
Keluarga MeMo Pad yang memiliki varian layar 7 inci, 8 inci dan 10 inci telah berhasil terjual sebanyak 12 juta unit sepanjang tahun 2013. Penjualan itu sukses menjadikan Asus sebagai vendor tablet non-iPad kedua terbesar di dunia.
Di semester pertama tahun 2014, Asus berhasil mengapalkan 6,1 juta unit tablet untuk kelas bisnis. Pengapalan tablet Asus diprediksi bakalan mengalami penurunan hingga hanya 10,7 juta unit saja di sepanjang tahun 2014.Â
Asus Siapkan Tablet Murah Rp 1,1 Jutaan
Tablet murah terbaru buatan Asus ini disediakan agar tetap bisa berkompetisi dengan banyak vendor tablet, khususnya 'white-box' vendor.
diperbarui 03 Sep 2014, 14:01 WIBDiterbitkan 03 Sep 2014, 14:01 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kisah Lucu Jin Penghuni Sumur Tua Takut Omelan Wanita, Diceritakan Ustadz Das'ad Latif
Ada 80 Gempa Vulkanik Dangkal Gunung Lokon, Warga Dilarang Memasuki Radius Bahaya
Pangeran Harry Kembali Tampil Sendirian Tanpa Meghan Markle, Isu Pisah Makin Santer
3 Dosa Penyebab Meninggal Su'ul Khotimah Menurut Imam al-Ghazali, Na'udzubillah!
Puluhan Rumah di Rokan Hulu Terendam Banjir, Bantuan Sembako Mengalir
Demi Dukung Maarten Paes di Laga Timnas Indonesia vs Arab Saudi Model Top Luna Bijl Datang ke Jakarta
Petaka 3 Penggali Sumur di Banyumas, Nyaris Celaka Gegara Hirup Gas Beracun
Gen ABCC11 Buat Orang Korea Selatan Tidak Bau Badan
Alasan Arsjad Rasjid Gelar Seleknas Panahan Songsong SEA Games 2025 di Kudus
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 19 November 2024
Calon Pimpinan KPK Ini Tawarkan Cara Kerja Gatot Kaca untuk Berantas Korupsi
Jaga Kampanye Akbar, Polisi Dilarang Foto Bersama Calon Bupati Rokan Hulu