Liputan6.com, Jakarta - Pekan ini, dunia kembali dihebohkan dengan putusan terbaru dari Supreme Court Amerika Serikat yang menyatakan legalisasi hak pernikahan sesama jenis. Kontan, keputusan tersebut mengundang berbagai pro dan kontra.
Tak hanya di AS, namun juga dari seluruh penjuru dunia melalui ranah media sosial. Banyak yang merespon positif terkait diresmikannya keputusan pernikahan sesama jenis tersebut. Berbagai macam hashtag (tanda pagar) pun menghiasi trending topic Twitter beberapa waktu lalu, seperti #LoveWins dan #Equality.
Sebagai salah satu cara mengapresiasi dan dukungan terhadap putusan pernikahan sesama jenis yang baru saja disahkan, para netizen pun berbondong-bondong mengganti profil picture-nya (avatar) dengan warna pelangi sebagai warna latar yang menghiasi foto.
Kalangan non LGBT (Lesbian, Gay dan Transgender) pun ikut-ikutan memasang avatar yang penuh dengan corak warna pelangi tersebut sebagai langkah untuk mendukung disahkannya putusan tersebut.
Bagi Anda yang belum tahu makna sebenarnya dari avatar pelangi tersebut, warna pelangi merupakan warna dari LGBT Movement atau merupakan simbol kesetaraan hak preferensi gender. Dengan kata lain, warna tersebut merupakan warna yang menggambarkan dukungan sepenuhnya untuk hubungan sesama jenis. Demikian dilansir laman Indian Express, Senin (29/6/2015).
Bahkan, Facebook pun ikut mendukung putusan tersebut dengan menghadirkan fitur yang memungkinkan para penggunanya untuk menambahkan efek filter rainbow ke profile picture mereka.
"Negara kita didirikan atas dasar janji bahwa semua orang berdiri di tanah yang sama dan penuh dengan kesetaraan. Dan hari ini, kami akan mengambil langkah dimana kami mendukung janji tersebut. Saya begitu senang bahwa teman dari komunitas kami akhirnya bisa merayakan hal ini dan direalisasikan sebagai pasangan di bawah hukum yang berlaku." ungkap Mark Zuckerberg, CEO Facebook.
Tak hanya Zucke, Presiden Barack Obama pun menyambut positif keputusan disahkannya pernikahan sesama jenis di Amerika.
(jek/dhi)
Dukung Pernikahan Sejenis, Avatar Pelangi Ramaikan Medsos
Bahkan, aktor Leonardo DiCaprio pun ikut-ikutan memasang foto pelangi ini di akun resmi Facebook-nya.
Diperbarui 29 Jun 2015, 13:50 WIBDiterbitkan 29 Jun 2015, 13:50 WIB
Bahkan, aktor Leonardo DiCaprio pun ikut-ikutan memasang foto pelangi ini di akun resmi Facebook-nya... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Minyak Menguat Jelang Akhir Pekan, Ini Penyebabnya
Ada Kebijakan WFA, Arus Mudik Diperkirakan Akan Bergerak Lebih Awal
Kisah Karomah Mbah Hamid Pasuruan, Masih Berdakwah meski Sudah Wafat
Resep Bola Aci Ubi yang Nikmat Jadi Takjil Buka Puasa
Gubernur Lemhannas Tekankan Pentingnya Ketahanan Pangan
Libur Lebaran Diperpanjang Jadi 20 Hari, Sekolah Mulai Libur 21 Maret 2025
Infografis Bonus Hari Raya BHR Ojol dan Kurir Online 2025
Barcelona Saingi Manchester United Rebutan Striker Gratisan Ternama
Wall Street Perkasa, Indeks Nasdaq Pimpin Penguatan Jelang Akhir Pekan
Gojek Segera Umumkan Skema Penyaluran BHR
Intip, Tips Melakukan Diet Sehat di Bulan Puasa
Serupa Tapi Tak Sama, Ini 10 Perbedaan Domba dan Kambing