Liputan6.com, Jakarta - BlackBerry Priv, yang merupakan handset pertama BlackBerry yang berjalan di sistem operasi Android, tersedia dalam promo khusus di Blibli.com. Promo ini Tekno Liputan6.com temukan dari sebuah banner, ketika mengunjungi laman Blibli.com. Penasaran, kami pun mengklik banner tersebut.
Diketahui, promo BlackBerry Priv tersebut antara lain skema pembelian secara kredit dengan cicilan mulai dari Rp 548.333 per bulan, dengan sejumlah syarat dan ketentuan pastinya.
Blibli.com menggandeng 14 bank ternama yang dilibatkan promo ini. Menariknya, cicilan yang harus dibayarkan sama sekali tanpa bunga dan jangka waktu kredit bisa sampai 24 bulan.
Bagi Anda penggemar BlackBerry yang ingin mencicipi rasa Android di perangkat BlackBerry, promo ini mungkin layak Anda jajal.
Sekadar untuk diketahui, BlackBerry Priv mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon 8080 hexa-core (enam inti) 64 bit, yang dipadukan dengan RAM sebesar 3GB dan GPU Adreno 418. Di atas kertas, dapat ditebak BlackBerry Priv akan menawarkan performa yang tangguh.
Meski mengusung sistem operasi Android, tepatnya Android Lollipop, BlackBerry Priv tidak tampil seperti kebanyakan perangkat Android kebanyakan yang mengadopsi desain full layar sentuh. Pabrikan asal Kanada tersebut tetap mempertahankan keyboard fisik khas BlackBerry di BlackBerry Priv, yang muncul ketika di-slide.
Lalu untuk menunjang keperluan fotografi, kamera belakang dan kamera depan dengan resolusi masing-masing 18 megapiksel (MP) dan 2MP siap menjalankan tugasnya. Sebagai sumber tenaga, BlackBerry Priv dibekali baterai 3.410mAh.
(why/isk)
Tak Sabar Cicipi BlackBerry Priv Rasa Android? Cek di Sini
Bagi Anda penggemar BlackBerry yang ingin mencicipi rasa Android di perangkat BlackBerry, promo ini mungkin layak Anda jajal.
diperbarui 23 Nov 2015, 10:32 WIBDiterbitkan 23 Nov 2015, 10:32 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tampil Percaya Diri, Cagub DKI Jakarta Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun Mencoblos di TPS 031 Lebak Bulus
Berapa Hari Lagi Puasa 2025? Siapkan Sejumlah Hal Ini agar Menuai Berkah Dunia Akhirat
VIDEO: Ridwan Kamil Pulang ke Bandung Naik Whoosh untuk Nyoblos
Kilas Balik, Ini 10 Potret Penampilan Megah Sherina Munaf di Pembukaan FFI 2024
3 Langkah Mudah saat Anda Marah dengan Pasangan, Nasihat Buya Yahya
Kenaikan UMP 2025 Jadi Angin Segar Pekerja, tapi Pupus Gara-Gara PPN 12%
Trailer Utama Squid Game 2 Dirilis, Permainan Mematikan yang Tiada Akhir
Telkomsel Kerahkan 15 Posko Monitoring Online dan Hyper AI untuk Kelancaran Pilkada 2024
Momen Prabowo Sapa Warga dan Gendong Anak-Anak Usai Nyoblos Pilkada Jawa Barat
Memahami Purchase Journal: Definisi, Fungsi, dan Implementasi dalam Akuntansi
Dharma Pongrekun Salurkan Hak Pilih di TPS 32 Lebak Bulus, Ngaku Baru Pertama Kali Nyoblos
KPU Jakarta Tegaskan Tak Lakukan Hitung Cepat Usai Pencoblosan Pilkada 2024 Hari Ini