Liputan6.com, Jakarta - Setelah santer dikabarkan akan menjual lini bisnis utamanya, direksi Yahoo akhirnya bereaksi terhadap rumor itu.
Dalam conference call dengan analis dan investor beberapa waktu lalu, Maynard Webb, Ketua Direksi Yahoo, menegaskan bahwa tidak ada upaya untuk menjual perusahaan.
"Tidak ada upaya dari dewan direksi untuk menjual perusahaan ataupun bagiannya," ujar Maynard Webb, seperti dikutip dari laman Business Insider, Jumat (11/12/2015).
Kendati demikian, diakui bahwa saat ini Yahoo sedang dalam keadaan yang kurang baik. Untuk itu, jajaran direksi saat ini berfokus untuk mengembalikan keadaan tersebut.
Baca Juga
"Kami percaya bahwa saat ini Yahoo sedang dalam keadaan kurang baik dan jalur terbaik untuk itu adalah dengan memisahkan aset Alibaba dari bisnis Yahoo dan juga mengembalikan performa di lini bisnis, seperti yang sedang dilakukan saat ini," ucap Webb.
Tak hanya itu, perusahaan juga dengan tegas menyatakan saat ini tetap mendukung Marissa Mayer sebagai CEO Yahoo meski beberapa pihak menilai bahwa Mayer belum mampu mengembalikan performa Yahoo saat ini.
"Dewan masih memiliki keyakinan dengan kepemimpinannya di Yahoo saat ini," ucap Webb.
(Dam/Isk)**