Liputan6.com, Jakarta - Bayangkan ketika alat komunikasi masih terbatas seperti zaman dahulu, untuk mengirim surat pada idola Anda saja membutuhkan usaha yang lebih. Ditambah Anda harus mencari tahu alamat mereka saja rasanya sulit sekali.
Saat ini, keberadaan media sosial mempermudah interaksi penggemar kepada idolanya. Hanya dengan memberikan komentar di Instagram misalnya, Anda bisa terhubung dengan idola Anda. Semudah itu.
Baca Juga
Baca Juga
Sayangnya, dengan kemungkinan seperti itu, ada ribuan orang juga melakukan hal yang sama. Jadi kecil sekali kemungkinan idola yang Anda inginkan akan membalas pesan penggemarnya satu per satu.
Advertisement
Mengatasi hal ini, Anda bisa menggunakan aplikasi TipTalk. Dengan aplikasi ini, idola Anda akan menetapkan harga untuk mengirimkan pesan pribadi, foto untuk Anda ataupun respon video.
Idenya adalah, di waktu luang, seorang idola bisa menjalin hubungan yang lebih dalam dengan penggemar. Namun tetap produktif dengan menghasilkan uang.
Selain itu, bagi mereka yang memiliki pengaruh besar di suatu bidang, TipTalk bisa membantu minat mereka menjadi suatu profesi. Katakanlah Anda adalah seorang blogger, maka TipTalk bisa membantu Anda dengan menambah royalti Anda.
Untuk saat ini, aplikasi TipTalk baru tersedia pada iOS dengan harga Rp. 13,250. Dengan aplikasi ini, Anda dapat memilih idola manapun, lalu meminta mereka mengirimkan pesan, foto atau video dengan sejumlah uang tentunya.
Anda bisa meminta tips, pendapat mereka, minta diucapkan ulang tahun, kolaborasi atau bahkan hanya mengatakan seberapa Anda mengidolakan mereka.
Para idola menetapkan harga mereka masing-masing. Para idola akan mendapatkan 50 persen, sementara Apple memasang pajak 30 persen dan TipTalk mendapatkan 20 persen sisanya. Bila dalam 48 jam tidak mendapatkan respon, maka uang Anda akan dikembalikan.
(Shabrina Aulia Rahmah/Ysl)