Evercoss U50A Plus, Smartphone dengan Layar Tahan Banting

Evercoss membenamkan panel King Kong Glass yang disebut-sebut memiliki kekuatan enam kali lipat dari layar biasa.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 14 Sep 2017, 16:00 WIB
Diterbitkan 14 Sep 2017, 16:00 WIB
Evercoss U50A Plus
Evercoss U50A Plus. (Liputan6.com/Agustinus M Damar)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah meluncurkan Winner Y Star pada Juni 2017, Evercoss kembali memperkenalkan perangkat baru sebagai penerus smartphone tersebut. Diberi nama U50A Plus, produsen ponsel lokal ini membenamkan sejumlah pembaruan dari sisi hardware.

Salah satu yang paling menonjol adalah penggunaan layar tahan banting. Evercoss membenamkan panel King Kong Glass yang disebut-sebut memiliki kekuatan enam kali lipat dari layar biasa.

"U50A Plus memakai King Kong Glass dengan tingkat kekerasan level 6 hingga 6,5. Sebagai perbandingan, tembaga memiliki tingkat kekerasan 3," ujar Head of Marcomm Evercoss Suryadi Willim saat bertemu dengan awak media di Jakarta, Kamis (14/9/2017).

Bahkan, Suryadi sempat unjuk kekuatan layar smartphone ini dengan memakainya sebagai palu untuk memukul paku. Hasilnya, paku tersebut dapat menancap dengan baik di kayu, dan layar U50A Plus tak mengalami kerusakan.

Selain lebih kuat, Evercoss juga meningkatkan kualitas keluaran gambar dari smartphone ini. Kini, U50A Plus hadir dengan resolusi HD sehingga mampu menampilkan gambar yang lebih jernih dan jelas.

"Kami juga menghadirkan pembaruan berupa stiker di kamera smartphone ini. Jadi, pengguna dapat menggunakan beraagam stiker langsung di kamera tanpa perlu mengunduh aplikasi lain," tuturnya menjelaskan.

Adapun stiker yang dimaksud adalah filter wajah yang kini sedang marak ada di media sosial. Dengan fitur stiker ini, pengguna dapat memperkaya tampilan wajah saat sedang melakukan selfie.

Soal spesifikasi, U50A Plus masih memiliki jeroan yang sama dengan pendahulunya. Smartphone ini memiliki layar 5 inci yang didukung dengan prosesor quadcore 1.3GHz, RAM 2GB, dan memori internal 16GB.

Selain itu, U50A Plus juga sudah menjalankan Android 7.0 Nougat berbalut tampilan VOS. Urusan fotografi, perangkat ini memiliki kamera utama dan kamera depan beresolusi 8MP yang sudah didukung autofocus maupun flash.

Smartphone ini juga sudah memiliki fitur premium, seperti fingerprint dan OTG. Hadir dengan empat pilihan warna, hitam, gold, biru, dan putih. Harga jualnya sama dengan Winner Y Star, yakni Rp 1,3 juta.

Tepis Anggapan Smartphone Lokal Ringkih

Penggunaan layar tahan banting ternyata bukannya tanpa alasan. Suryadi menuturkan, penggunaan King Kong Glass sekaligus menepis anggapan bahwa smartphone lokal itu ringkih.

"Dengan menggunakan layar ini, kami ingin menunjukkan bahwa produsen lokal mampu menghasilkan produk yang tahan banting. Untuk produk lain, kami juga telah menggunakan rangka besi untuk memperkokoh bagian dalam," tuturnya.

Selain itu, ia tak menampik aksesori terutama tempered glass untuk ponsel lokal tak banyak di pasaran. Karena itu, Evercoss memilih untuk langsung membenamkan kaca tahan banting untuk model ini.

"Tempered glass untuk produsen lokal kan memang susah ditemui di pasaran. Akhirnya, sekalian kita hadirkan layar King Kong glass di perangkat ini," ujarnya.

Masukan dari pengguna soal layar tahan banting, menurut Suryadi, juga banyak disuarakan oleh pengguna. Dengan demikian, penggunaan layar kuat semacam ini dapat menjadi nilai tambah bagi pengguna.

(Dam/Cas)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya