Erajaya Hadirkan Smartwatch Terbaru Garmin Venu SQ, Berapa Harganya?

Erajaya Group dan Garmin Indonesia baru saja merilis smartwatch GPS baru, yakni Venu Sq dan Venu Sq Music Edition.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 30 Okt 2020, 13:00 WIB
Diterbitkan 30 Okt 2020, 13:00 WIB
Garmin
Tampilan Garmin Venu SQ yang baru diperkenalkan. (Foto. Garmin Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta - Erajaya Group bekerja sama dengan Garmin Indonesia mengumumkan smartwatch GPS baru, yakni Venu Sq dan Venu Sq Music Edition. Keduanya hadir dengan konsep daily style yang digabungkan health monitoring dan fitness features.

Menurut keterangan resmi yang diterima, Venu Sq hadir dengan daya tahan baterai yang diklaim mencapai hingga enam hari dalam mode smartwatch, sedangkan untuk mode GPS perangkat ini akan menyala selama 14 jam.

Sementara untuk Venu Sq Music Edition, smartwatch ini didesain khusus untuk pecinta musik sebab aksesori ini memiliki fitur baru sebagai media penyimpanan musik untuk mendengarkan lagu tanpa memakai smartphone.

"Kehadiran Garmin Venu Sq dan Venu Sq Music Edition memberikan pilihan bagi masyarakat yang mengidamkan smartwatch stylish dengan harga terjangkau," tutur Direktur Erajaya Group, Djohan Sutanto.

Nantinya, produk ini dapat dilihat dan dibeli di seluruh toko Urban Republic dan Garmin Brand Store. Adapun harga Garmin Venu Sq akan dijual Rp 3.199.000, sedangkan Venu Sq Music Edition dibanderol Rp 3.999.000.

Selain dapat dibeli offline, kedua smartwatch ini dapat dibeli secara online di eraspace.com dan Urban Republic Official Store. Aksesori ini juga dapat dibeli di Garmin Official Store di Tokopedia, Blibli, dan Shopee.

"Kami sangat senang dapat menghadirkan smartwatch yang menjunjung standar fungsionalitas tinggi Garmin dengan harga yang lebih terjangkau bagi basis pengguna yang lebih luas," tutur Direktur Garmin Asia, Scoppen Lin.


Garmin Umumkan Smartwatch untuk Atlet Esports dan Streamer

Garmin
Smartwatch Garmin Instinct Esports Edition. (Doc: Garmin)

Sebelumnya, Garmin juga telah mengumumkan smartwatch esports terbaru mereka yang diberi nama Instinct Esports Edition.

Adapun Garmin Instinct Esports Edition ini dirancang untuk membantu pemain melacak dan membagikan informasi biometrik mereka saat streaming.

Dikutip dari Esports Insider, Senin (26/10/2020), Instinct Esports Edition menggabungkan teknologi health tracker dan fitness milik Garmin dengan fitur khusus untuk para gamer.

Menggunakan fungsi aktivitas esports khusus, smartwatch Garmin tersebut bisa melacak dan menganalisis detak jantung dan tingkat stres selama pertandingan.

Tak hanya itu, Garmin juga memperkenalkan tool streaming di PC baru mereka yang bernama STR3AMUP! untuk men-streaming data biometrik mereka saat live streaming.

“Dengan Instinct Esports Edition, para atlet esports dapat memanfaatkan teknologi yang sama untuk melacak dan memeriksa bagaimana tubuh mereka merespons persaingan yang ketat," tulis Dan Bartel, Garmin Vice President of Sales, dalam keterangan resminya.


Smartphone atau Esports Mode

Lebih lanjut, Garmin juga menjelaskan smartwatch Instinct Esports Edition juga memiliki smartphone atau esports mode.

Saat esports mode, smartwatch ini akan menampilkan informasi detak jantung, tingkat stres, waktu, dan pengatur waktu pertandingan.

Seperti jam tangan pintar Garming lainnya, pengguna dapat menyinkron aktivitas mereka ke aplikasi Garmin Connect untuk menyimpan dan melacak data.

Tak hanya itu, pengguna juga dapat menggunakan data yang direkam untuk membuat penyesuaian dalam kehidupan sehari-hari mereka.

"Entah itu mengubah pola tidur atau tingkat aktivitas, yang dapat menghasilkan peningkatan kinerja kognitif dan fisik selama bermain,” ujar Dan.

Diketahui, baterai Instinct Esports Edition mampu bertahan hingga 80 jam dalam mode esports dan 14 hari dalam mode jam tangan pintar.

Sayangnya, saat ini Garmin belum mengungkap kapan smartwatch barunya ini akan mulai dijual dan harganya.

(Dam/Why)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya