Liputan6.com, Jakarta - War ticket konser Coldplay di Jakarta bertajuk Music of The Spheres yang berlangsung mulai hari ini, 17 Mei 2023, dikeluhkan banyak warganet karena tidak mendapatkan tiket konser Coldplay.
Begitu antrean tiket dibuka jam 10.00 WIB di laman www.coldplayinjakarta.com, kebanyakan warganet mengaku sulit masuk ke room penjualan tiket. Meski begitu, sebagian lainnya sukses masuk ke waiting room untuk membeli tiket konser band britpop tersebut.
Kebanyakan warganet yang gagal membeli tiket Coldplay pun mengeluhkan kekesalan mereka di media sosial, termasuk di Twitter.
Advertisement
Para pengguna ini mengicaukan tweet-tweet galau sekaligus emosional karena tidak bisa mendapatkan tiket band yang ditunggu-tunggu kehadirannya di Indonesia.
Pengguna dengan akun @sat*** mencuit dengan nada sarkas, "Gimana sobat war tiket Coldplay-nya? Pasti gagal dong," kicaunya.
Pemilik akun Twitter lain ikut mengeluhkan hal serupa. "Anjir ada gila-gilanya nih Coldplay, pertama kali gagal war konser, lebih parah dari Justin Bieber sama Agustd (Suga BTS)," katanya.
Pengguna lainnya tampak menikmati dan menertawakan kegagalan banyak orang mendapatkan tiket konser Coldplay Jakarta. "Seru banget liat story IG, WA, Line, semua pada frustasi gagal nonton Coldplay," katanya.
Pengguna internet lain menggunakan lirik lagu Fix You dari Coldplay untuk menggambarkan suasana hatinya yang gagal mendapatkan tiket konser Coldplay.
Pakai Lirik Coldplay untuk Gambarkan Emosi
"Draft tweet buat yang gagal war tiket Coldplay, when you try your best but you dont succeed," katanya.
Pengguna Twitter lain menyebut, kegagalannya mendapatkan tiket Coldplay membuat dirinya mengalihkan uang yang semula dipakai membeli tiket untuk membeli barang lainnya.
"Gagal Coldplay, apa beli frame sepeda aja ya," kicau @eli***.
Pengguna internet lainnya memberi semangat dan meme untuk mereka yang gagal mendapatkan tiket Coldplay.
"Semangat untuk agan dan sista yang gagal war tiket Coldplay Jakarta. Kalo ga dapat presale hari ini, masih ada tanggal 19 Mei. Jangan beli di calo," @kas***.
Advertisement
Ajak Warganet Tak Dapat Tiket Coldplay untuk Ikut Gabung Demo Tolak Konser Bersama PA 212
Pengguna Twitter lain bahkan mengajak mereka yang gagal mendapatkan tiket untuk ikut serta bergabung dengan PA 212 yang berdemo menolak konser Chris Martin dkk.
"Yang sakit hati gagal war gagal dapet tiket Coldplay mending lu gabung PA 212 ikut buat demo tolak Coldplay konser di Jakarta dah," kata @dik***.
Pengguna internet lain sudah menyiapkan diri, kalau gagal menonton Coldplay, bisa menonton konser lain.
"Gagal coldplay, coplonan aja guys," kata @out***.