Liputan6.com, Jakarta - Spesifikasi dan perkiraan harga Poco X5 Pro 5G bikin penasaran para pembaca di kanal Tekno Liputan6.com, Kamis (22/6/2023) kemarin.
Informasi lain yang juga populer datang dari Asus ROG Ally yang meluncur dengan harga Rp 11.299.000 di Indonesia.
Baca Juga
Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.
Advertisement
1. Ini Spesifikasi dan Perkiraan Harga Poco X5 Pro 5G yang Rilis 27 Juni 2023 di Indonesia
Poco kembali menghadirkan smartphone kelas menengah terbarunya yang akan segera rilis di Indonesia. Meski masih dirahasiakan, tampaknya Poco X5 Pro 5G akan menjadi salah satu model HP yang dipersiapkan untuk pasar Tanah Air.
Head of Marketing Poco Indonesia, Andi Renreng, mengungkapkan bahwa akan menggelar peluncuran dengan tema “Fearless Launch” pada 27 Juni 2023.
“Tidak hanya satu produk, kami akan memberikan kejutan ke masyarakat Indonesia dan banyak yang bisa pelanggan dapatkan pada acara peluncuran pada 27 Juni nanti,” ujar Andi kepada Tekno Liputan6.com di Jakarta, Rabu (21/6/2023).
Walaupun kepastian peluncurannya belum dapat ditentukan, penampakan dan spesifikasi Poco X5 Pro 5G sudah dapat diketahui. Sebab, HP ini sudah lebih dahulu meluncur secara global pada Februari 2023.
Dirancang untuk memenuhi kebutuhan gamers dan content creator, smartphone ini hadir sebagai all rounder dengan keunggulan di sektor gaming, fotografi, dan videografi.
Selain itu, Poco X5 Pro juga membawa peningkatan dari seri sebelumnya dengan menggunakan prosesor 5G Snapdragon 778G.
2. Asus ROG Ally Meluncur dengan Harga Rp 11.299.000 di Indonesia, Bisa Dipesan Mulai 27 Juni 2023
Setelah diungkap lewat akun Instagram resmi Asus, perusahaan secara resmi mengumumkan ketersediaan handheld gaming mereka ROG Ally di Indonesia.
Adapun harga Asus ROG Ally di Indonesia dibanderol Rp 11.299.000, di mana model pertama yang akan masuk ke Tanah Air adalah versi prosesor AMD Ryzen Z1 Extreme.
Bagi kamu yang tertarik untuk beli, sesi pre-order ROG Ally ini akan dibuka mulai 27 Juni 2023. Gamer yang pre-order akan mendapatkan handheld gaming milik Asus ini pada 14 Juli mendatang, dan membelinya di toko offline pada tanggal yang sama.
“Sementara untuk model AMD Ryzen akan dijual seharga Rp 10.099.000. Sayang, model ini tidak meluncur bersamaan dengan versi AMD RYZEN Z1 Extreme,” kata Head of Public Relations ASUS Indonesia, Muhammad Firman, di peluncuran ROG Ally di Jakarta, Kamis (22/6/2023).
Untuk spesifikasi Asus ROG Ally, perangkat ini mencakup layar sentuh Full HD 1080p berukuran 7 inci, dengan kecepatan refresh 120Hz dan kecerahan terukur 500 nits.
Meski hadir dalam dua prosesor berbeda, namun dua chipset ini sama-sama didasarkan pada arsitektur AMD Zen 4, menampilkan prosesor 4nm dan grafis RDNA 3.
Asus telah memasangkan SoC ini dengan RAM LPDDR5 16 GB dan PCIe 4.0 NVMe M.2 SSD 256 GB atau 512 GB.
Saat ditanyakan apalah kapasitas SSD perangkat ini bisa ditambah, Technical Public Relations Asus Indonesia, Riandanu Utomo, mengatakan, “bisa”.
Advertisement
3. Ini Harga iPhone 11 Pro Max yang Dibelikan Syahnaz untuk Rendy Kjaernett usai Heboh Dugaan Selingkuh
Sosok Syahnaz Sadiqah tengah menjadi sorotan publik Tanah Air. Alasannya, adik Raffi Ahmad tersebut diduga telah berselingkuh dengan lawan mainnya yakni Rendy Kjaernett.
Isu mengenai perselingkuhan keduanya diungkap oleh istri Rendy Kjaernett, Lady Veronica Nayoan. Melalui unggahan di Instagram Stories, ia membagikan sejumlah screenshot yang disebut sebagai bukti jalinan asmara Syahnaz Sadiqah dan Rendy Kjaernett.
Beberapa informasi mengenai dugaan Syahnaz dan Rendy selingkuh pun diungkap ke media sosial. Salah satunya adalah hubungan tersebut diduga telah dilakukan sejak 2022, ketika Lady Veronica tengah mengandung.
Diungkap pula, keduanya disebut berkomunikasi lewat fitur chat yang ada di aplikasi Gojek. Bahkan, Syahnaz disebut telah membelikan Rendy sebuah iPhone 11 Pro Max serta kartu baru agar mereka bisa tetap berkomunikasi.
Informasi mengenai dugaan Syahnaz membelikan Rendy sebuah iPhone 11 Pro Max pun sempat menarik perhatian warganet. Beberapa di antaranya ternyata penasaran dengan harga dari smartphone besutan Apple tersebut.
Setelah ditelusuri, iPhone 11 Pro Max sendiri merupakan perangkat yang dirilis Apple pada 2019. Saat ini, iPhone 11 Pro Max sudah tidak bisa didapatkan di sejumlah premium reseller Apple di Indonesia.
Kendati demikian, iPhone ini masih dijual di sejumlah marketplace dengan harga yang bervariasi. Dari pantuan, harga iPhone 11 Pro Max saat ini berkisar Rp 7 jutaan untuk varian 64GB, sedangkan varian 512GB dijual dengan harga sekitar Rp 13 jutaan.
Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Advertisement