Galaxy A55 Jadi HP Samsung Pertama yang Punya Fitur Seamless Update, Apa Itu?

Samsung mencoba menerapkan fitur ini dengan Galaxy A55 sebagai smartphone pertama yang mendukung Seamless Update.

oleh Robinsyah Aliwafa Zain diperbarui 23 Mar 2024, 14:00 WIB
Diterbitkan 23 Mar 2024, 14:00 WIB
Galaxy A55
Samsung Galaxy A55 5G yang baru saja meluncur untuk pasar Indonesia. (Liputan6.com/Agustinus M. Damar)

Liputan6.com, Jakarta - Galaxy A55 akan jadi yang pertama dalam jajaran HP Samsung yang menerima seamless update.

Mulanya, Samsung telah lama menolak untuk mengadopsi fitur Seamless Update di ponsel mereka, namun laporan terbaru menunjukkan adanya perubahan signifikan dalam sikap ini.

Kini, Samsung mencoba menerapkan fitur ini dengan Galaxy A55 sebagai smartphone pertama yang mendukung seamless update.

Dikutip dari GizChina, Sabtu (23/3/2024), fitur tersebut dapat menyederhanakan proses pembaruan dengan memungkinkan pengunduhan, verifikasi, dan penginstalan dilakukan di latar belakang.

Pengguna tidak lagi harus melakukan prosedur pembaruan yang rumit dan menunggu loading screen yang lama.

Sebaliknya, update software akan diinstal di latar belakang dan hanya memerlukan restart ponsel untuk mengaktifkan versi sistem baru.

Pengguna dapat dengan mudah mengetahui kapan ponsel mereka sedang melakukan seamless update melalui bilah kemajuan yang ditampilkan notifikasi.

Bilah kemajuan ini memiliki dua tahapan berbeda: “Unduh dan Instal…” dan “Verifikasi”, yang memberikan informasi proses pembaruan yang berlangsung.

Baru-baru ini Galaxy A55 mendapat update yang mencakup patch keamanan baru dan pembaruan firmware. Pembaruan ini tidak hanya meningkatkan keamanan perangkat tetapi juga mempersiapkan perangkat agar lebih terbiasa dengan fitur ini.

Seamless update tidak hanya menyederhanakan proses pembaruan namun juga meningkatkan pengalaman pengguna secara keseluruhan.

9 Smartphone Samsung Galaxy Bakal Dapat Update One UI 6.1 pada Akhir Maret

Samsung
Samsung Galaxy S23 Series 5G memperkenalkan sistem antarmuka terbarunya, yaitu One UI 5.1/Istimewa.

Semantara itu,  sembilan model Samsung Galaxy akan mendapatkan pembaruan ke One Ui 6.1.

Pembaruan yang dibawa menghadirkan serangkaian fitur baru dan peningkatan pada antarmuka pengguna.

One UI 6.1 menjanjikan kemudahan dalam personalisasi antarmuka dan menjadi lebih produktif sekaligus menjaga data tetap aman dan terlindungi.

Samsung mengonfirmasi bahwa pembaruan OneUI 6.1 berbasis Android 14 akan hadir di sembilan model HP Samsung. Peluncuran pembaruan ini akan dimulai pada akhir Maret 2024, sebagaimana dikutip dari GizChina.

Berikut sembilan model yang akan kebagian update One UI 6.1 di akhir Maret 2024:

  1. Galaxy Z Flip5
  2. Galaxy Z Fold5
  3. Galaxy S23
  4. Galaxy S23+
  5. Galaxy S23 Ultra
  6. Galaxy S23 FE
  7. Galaxy Tab S9
  8. Galaxy Tab S9+
  9. Galaxy Tab S9 Ultra

Samsung berjanji akan memperkenalkan Galaxy AI ke lebih dari 100 juta smartphone, tablet, dan perangkat wearable Galaxy pada akhir tahun 2024.

Pembaruan One UI 6.1 akan menghadirkan fitur-fitur seperti asisten penelusuran, asisten obrolan, Circle to Search, pengeditan generatif, Instant Slow-mo, terjemahan real-time, Note Assistant, dan asisten transkripsi untuk perangkat yang disebutkan di atas.

Samsung Galaxy M55 5G Segera Rilis

Bocoran Desain Galaxy M55 5G
Bocoran Desain Galaxy M55 5G (Sumber: twitter.com/stufflistings)

Di sisi lain, Samsung Galaxy M55 5G akan segera rilis di pasaran, beberapa rumor dari HP Samsung ini telah tersebar luas di Internet selama beberapa minggu ini.

 HP Galaxy M55 5G akan menggunakan sistem tiga kamera berjajar vertikal yang terletak di sisi kiri.

LED Flash dari HP ini terletak di sebelah kanan kamera. Untuk tombol power dan volume berada di sisi kanan smartphone.

Lebih lanjut, laporan dari 91Mobiles mengklaim baru-baru ini Galaxy M55 5G muncul di situs sertifikasi Dekra.

HP Android ini memiliki kapasitas baterai 4.855mAh, yang kemungkinan akan dipasarkan sebagai baterai 5.000mAh.

Laporan tersebut menambahkan, terdapat sertifikasi TUV SUD untuk Galaxy M55 5G. sertifikasi itu menunjukkan kalau smartphone tersebut akan mendukung pengisian cepat dengan daya 45W.

Menurut laporan tersebut, Samsung Galaxy M55 5G juga terlihat di situs sertifikasi FCC, yang menunjukkan HP Samsung terbaru ini akan dilengkapi dengan konektivitas 5G, 4G LTE, Wi-Fi, dan Bluetooth.

Sebelumnya, Samsung Galaxy M55 5G juga terlihat di Geekbench dengan nomor model SM-M556B.

Daftar dari Geekbench tersebut menunjukkan bahwa smartphone ini ditenagai oleh Qualcomm Snapdragon 7 Gen 1 dengan GPU Adreno (TM) 644 dan RAM 8 GB.

Untuk sistem operasi, Galaxy M55 5G akan menggunakan One UI 6 berbasis Android 14.

Samsung Galaxy S25 Bakal Tampil dengan Layar 6.36 Inci dan Chipset Exynos

3 Cara Pakai AI untuk Edit Konten Konser Coldplay yang Cuma Bisa Kamu Lakuin di Galaxy S24 Series
3 Cara Pakai AI untuk Edit Konten Konser Coldplay yang Cuma Bisa Kamu Lakuin di Galaxy S24 Series. (Liputan6.com/ Yuslianson)

Galaxy S25 series semakin ramai diperbincangkan, di mana bocoran tentang ponsel Samsung tersebut sudah banyak beredar di internet.

Terkini, Galaxy S25 menjadi sorotan karena model ini bakal hadir dengan layar lebih besar dibandingkan Galaxy S24.

Mengutip blog Naver via GSM Arena, HP Galaxy S25 akan memiliki panel layar berukuran 6.36 inci.

Ukuran ini lebih besar ketimbang Galaxy S24 yang hanya memiliki layar 6.2 inci, dan Galaxy S23 di 6.1 inci.

Berdasarkan informasi yang beredar saat ini, semua model Galaxy S25 akan menggunakan chipset Exynos secara global--tidak lagi wilayah tertentu.

Kemungkinan besar, Samsung bakal menyematkan chipset Exynos 2500 ke seluruh model Galaxy S25 tahun mendatang.

Hal ini tentu saja berbeda dari Galaxy S24 series saat ini, di mana perusahaan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon di beberapa wilayah.

Infografis gaya hidup
Infografis gaya hidup (Samsung)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya