Liputan6.com, Solo - Perhelatan pernikahan putra sulung Presiden Jokowi melibatkan banyak kalangan termasuk perias pengantin. Meski banyak nama perias pengantin ternama, pilihan kedua calon mempelai Gibran dan selvi jatuh pada perias lokal yang sudah dipercaya keduanya.
Selama ini kedua pasangan memang menutup rapat siapa sosok perias pengantinnya. Meski akhirnya terungkap, Cony
sempat terkejut dipercaya untuk menangani rangkaian acara hajat Presiden Jokowi atas pilihan kedua calon mempelai.
"Kebebasan untuk memilih siapa periasnya. Ya kaya nggak percaya gitu," ungkap Anastasia Cony Wulandari perias Gibran
dan Selvi sambil terharu, seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (10/6/2015).
Selain Cony, Lia Taufiq desainer perhiasan asal Solo juga dipercaya Ibu Negara Iriana Joko Widodo untuk turut mempersiapakn prosesi pernikahan putra sulungnya. Beragam liontin, anting-anting dan cincin telah disiapkan dengan desain sederhana berbahan emas putih dan emas kuning yang tampak elegan.
"Perhiasannya itu memang semi konvensional dan beliau benar-benar mengedepankan unsur kesederhanaan. Perhiasan itu tetap unik, cantik tapi tanpa tanpa kesan terlalu mencolok," jelas Lia desainer perhiasan.
Busana pengantin untuk keperluan akad nikah esok hari juga telah disiapkan. Desain busana sederhana dengan mengedepankan kesan anggun. Begitu pula dengan kain yang akan dikenakan saat rangkaian prosesi pernikahan. Sejumlah motif kain disiapkan menyesuaikan dengan tahap rangkaian prosesi pernikahan.
Tak ketinggalan selop yang akan dikenakan kedua calon mempelai. Toko Sepatu Bakti yang sudah berdiri selama 63 tahun ini membuatkan sekitar 10 pasang selop untuk keluarga inti Presiden Jokowi dan besan yang akan dikenakan dalam acara inti resepsi di Graha Saba Buana. (Mar/Mut)
Ini Sosok Perias Lokal yang Dipilih Gibran dan Selvi
Perhelatan pernikahan putra sulung Presiden Jokowi melibatkan banyak kalangan termasuk perias pengantin.
Diperbarui 10 Jun 2015, 15:09 WIBDiterbitkan 10 Jun 2015, 15:09 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Libur Panjang Paskah, 108.647 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Ludes Terjual
Sosok Hamzah Fansuri Pujangga Kontroversial yang Karyanya Terdaftar di Memory of the World Register UNESCO
Gunung Prau via Patak Banteng, Jalur Pendakian Tanpa Pantangan Aneh
Bacaan dan Keutamaan Ayat Kursi yang Viral usai Dibaca Amad Diallo Winger Manchester United
Detik-Detik Menegangkan Penangkapan 2 Kapal Vietnam di Laut Natuna Utara
Modus Ngaku Pemilik Pertama dan Tawarkan Balik Nama, Warga Pemalang Kehilangan Mobil saat Hendak Bayar Pajak
Cuaca Buruk, Penerbangan Lion Air Gagal Mendarat di Lampung dan Dialihkan ke Palembang
Aksi Bela Palestina di Tugu Adipura pada 19 April 2025, Berikut Rekayasa Lalu Lintas
Komnas HAM Minta Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus OCI Diselesaikan Secara Hukum
Ma’nene, Ritual Membersihkan dan Mengganti Pakaian Jenazah di Toraja
Ilmuwan Selidiki Penyebab Oksigen Venus Lepas Ke Luar Angkasa
Detik-Detik Isa Al Masih Hendak Disalib dalam Perspektif Al-Qur’an