Sambut Asian Games 2018, LRT di Palembang Mulai Diuji Coba (Fokus)

Selama ujicoba yang berlangsung hingga 31 Juli mendatang, penumpang yang menaiki LRT tidak dipungut biaya alias gratis.

oleh Raden Trimutia Hatta diperbarui 24 Jul 2018, 13:42 WIB
Diterbitkan 24 Jul 2018, 13:42 WIB

Fokus, Palembang - Uji coba operasional pertama Light Rail Transit (LRT) di Palembang, Sumatera Selatan, ini pada Senin sore berlangsung lancar. Perjalanan dimulai dari stasiun LRT Opi menuju Stasiun Bandara Sultan Mahmud Badarudin II dan kembali lagi ke Stasiun Opi Palembang.

Seperti ditayangkan Fokus Indosiar, Selasa (24/7/2018), selama ujicoba yang berlangsung hingga 31 Juli mendatang, penumpang yang menaiki LRT tidak dipungut biaya alias gratis.

Baru dua stasiun yang difungsikan dalam uji coba ini, yakni Stasiun Opi Mall dan Stasiun Bandara dengan jam operasional pukul 17.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

Rencananya, LRT mulai beroperasi normal pada 1 Agustus dengan tarif Rp 5 ribu untuk jarak stasiun terdekat. Sedangkan dari Stasiun Jakabaring menuju Stasiun Bandara SMB II dikenakan tarif Rp 10 ribu. (Rio Audhitama Sihombing) 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya