Liputan6.com, Jakarta - Penyebaran Kartu Perlindungan Sosial (KPS) sebagai kompensasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) subsidi menuai masalah. Banyak dari penerima kartu justru menggadaikannya karena kurang mengerti penggunaan kartu.
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Andrinof A Chaniago mengaku telah mendapat laporan terkait penggadaian KPS di sejumlah daerah.
"Sudah dapat laporan, dan memang jumlahnya banyak. Tapi angkanya saya tidak tahu persis karena ada ribuan Kepala Keluarga (KK)," ungkap dia saat berbincang dengan Liputan6.com, Jakarta, Sabtu (6/12/2014).Â
Menurutnya, penggadaian KPS kepada warga lain termasuk ke rentenir disebabkan kurangnya pemahaman masyarakat terhadap penggunaan KPS dengan sistem perbankan. Dan sampai saat ini, kata Andrinof, pemerintah terus mensosialisasikan KPS.
"Itulah gunanya pembangunan sosial, jangan cuma bangun Indeks Pembangunan Manusia (IPM) saja. Ubah perilaku, cara berpikir kita," tegas dia.
Pemerintah, lanjutnya, terus mengevaluasi penyebaran KPS sebagai kompensasi kenaikan harga BBM subsidi ke seluruh penduduk miskin Indonesia sekira 15 juta KK. "Itu kami langsung evaluasi. Tapi Pak Presiden kan mengimbau uangnya ditabung," pungkas Andrinof. (Fik/Gdn)
Kartu Kompensasi BBM Digadai, Ini Kata Menteri PPN
Pemerintah terus mengevaluasi penyebaran KPS ke seluruh penduduk miskin Indonesia sekira 15 juta KK.
diperbarui 07 Des 2014, 08:24 WIBDiterbitkan 07 Des 2014, 08:24 WIB
Salah satu SPBU di Jakarta Utara tampak memasang papan bertuliskan "kuota solar subsidi hari ini habis", Jakarta,(29/8/14). (Liputan6.com/Faizal Fanani)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
350 Caption for Food Ideas to Spice Up Your Social Media Posts
Sawi Pagoda Dimasak Apa: Panduan Lengkap Memasak dan Menanam
RUU BUMN Baru Dibahas, Hambat Peluncuran Danantara?
Apa Arti How Are You? Begini Cara Merespon dan Bahasa Tubuh yang Tepat
Penonton Film Jepang Kian Bertambah di Japanese Film Festival 2024
Amalan dan Keistimewaan Jumat Terakhir di Bulan Rajab 2025, Pahami Hikmah dan Manfaatnya
Daftar Negara yang Melegalkan Pernikahan Sesama Jenis, Thailand Jadi yang Pertama di Asia Tenggara
Arti Sempro: Panduan Lengkap Seminar Proposal untuk Mahasiswa
Top 10 Klub Sepak Bola dengan Pendapatan Fantastis: Real Madrid Cetak Rekor, Man City Menyusul
Goldman Sachs Bagikan Potensi Bitcoin di Tengah Dominasi Dolar AS
Arti Mimpi Gigi Copot Bawah: Makna dan Tafsir Lengkap
Makin Banyak Anak Muda yang Ingin Beli Rumah, Pengembang Ini Siapkan Produk Incaran