Liputan6.com, Jakarta - PT Pelni (Persero) siap mengamankan arus mudik dengan menambah beberapa armada untuk rute dengan mengalami lonjakan pemudik. Selain itu, Direktur Utama PT Pelni (Persero) Sulistyo Wimbo Hardjito mengatakan, perseroan juga akan menyediakan paket tur wisata ke Karimunjawa pada libur Lebaran nanti.
"Untuk menambah suasana Lebaran, maka di Semarang kami sediakan kapal untuk tur berbayar ke Karimunjawa yang selama tiga hari," terangnya saat temu media di rumah dinas Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), di Jakarta, seperti ditulis Minggu (21/6/2015).
Dia menjelaskan, masyarakat di Jawa Tengah terutama yang tinggal di Semarang dan sekitarnya dan juga yang tinggal dekat dengan Pulau Karimunjawa justru jarang berwisata ke tempat tersebut.
Menurutnya, layanan yang akan diberikan oleh Pelni tersebut merupakan salah satu langkah guna mendorong masyarakat Semarang untuk bisa berekreasi ke Karimunjawa.
Fokus pada pemudik, Pelni memperkirakan, lonjakan tertinggi pemudik terjadi di rute Batam ke Medan, Balikpapan-Surabaya dan Makasar. "Itu kami sediakan kapal seperti setrikaan, melayani dua lokasi. Dari Balikpapan ke Surabaya kami sediakan kapal berkapasitas 3 ribu penumpang," terangnya.
Ia juga menjelaskan, Pelni akan bekerjasama dengan Pelindo II, Pelindo III dan Pelindo IV untuk sambungan angkutan gratis yang ditujukan pada kampung-kampung penumpang. Misalnya, penumpang yang turun di Semarang bisa langsung menuju ke Kudus atau Pati.
"Penumpang yang akan turun di Surabaya juga bisa langsung melanjutkan perjalanan ke ke Lamongan atau terminal bus," tandasnya. (Sis/Gdn)
Libur Lebaran, Pelni Siapkan Paket Tur ke Karimunjawa
Pelni akan bekerjasama dengan Pelindo II, Pelindo III dan Pelindo IV untuk sambungan angkutan gratis yang ditujukan pada kampung penumpang.
Diperbarui 21 Jun 2015, 14:42 WIBDiterbitkan 21 Jun 2015, 14:42 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Menko Airlangga: Indonesia Termasuk Negara Pertama yang Diterima AS Negosiasi Tarif Impor
Mengungkap Relasi Spiritual RA Kartini dengan Mbah Sholeh Darat, Dikisahkan Gus Baha
UKP Mardiono: Gubernur Papua Pegunungan-Bangka Belitung Harus Mampu Bangun Ketahanan Pangan
Harga Minyak Melonjak di Atas 3% Usai Iran Dapat Sanksi Baru
Tampil Mewah Tanpa Berlebihan, Ini Paduan Warna Gaya Old Money yang Simpel dan Tak Lekang oleh Waktu
Bursa Saham Asia Dibuka Mendatar, Sebagian Besar Libur Memperingati Jumat Agung
6 Rekomendasi Destinasi Libur Panjang Paskah untuk Wisata Religi Umat Kristiani di Indonesia, Ada Gua Maria
Mengatasi Limbah Rumah Tangga dengan Maggot, Solusi Praktis dan Menguntungkan
Rusia Hapus Taliban dari Daftar Organisasi Teroris
Daftar 8 Daerah yang Gelar Pemungutan Suara Ulang Pilkada pada 19 April 2025
20 Ucapan Jumat Agung Penuh Makna, Cocok Dibagikan ke Orang Terkasih
Donald Trump Tak Naikkan Tarif Impor Perusahaan Teknologi