Liputan6.com, Jakarta - Proses wawancara kerja merupakan satu proses penting dalam rekruitmen seorang pegawai. Disini seorang calon pegawai akan bertemu dengan perwakilan perusahaan tempat ia nantinya bekerja.
Proses wawancara kerja berfungsi untuk menilai potensi apakah nantinya calon tersebut cocok apabila nantinya bekerja di perusahaan.
Calon pegawai seringkali diberikan kesempatan untuk bertanya ketika proses wawancara kerja. Banyak orang yang kurang memperhatikan hal ini. Alhasil ia pun sulit untuk mendapat kesempatan kerja yang diinginkan.
Advertisement
Â
Baca Juga
Mengutip Forbes, Rabu (22/6/2016) berikut beberapa hal yang tidak harus Anda tanyakan saat wawancara kerja:
1. Apa yang perusahaan Anda lakukan?
Pertanyaan ini tidak seharusnya Anda tanyakan. Sebagai seorang calon pegawai, Anda semestinya sudah tahu dan mengerti mengenai calon perusahaan tempat nantinya Anda bekerja.
Bertanya akan hal ini justru menunjukkan bahwa Anda kurang siap untuk bekerja.
Kualitas apa yang Anda cari dalam diri pegawai?
2. Kualitas apa yang Anda cari dalam diri pegawai?
Pertanyaan ini juga sudah semestinya tidak ditanyakan kembali. Orang HRD pasti akan mencari orang yang mampu mengerjakan pekerjaan sesuai tugasnya.
Cobalah posisikan diri Anda sebagai orang yang siap untuk mengerjakan tugas sesuai deskripsi pekerjaan yang ada.
3. Saya tidak bisa mengerjakan hal ini. Apakah bisa disalurkan ke posisi lain?
Tidak semua posisi pekerjaan di perusahaan tersedia. Walaupun ada, akan sulit pula bagi beberapa kandidat pegawai untuk bisa masuk ke posisi pekerjaan yang lain apabila tidak memenuhi kualifikasi tertentu. Itulah mengapa pertanyaan ini pun sebaiknya tidak Anda tanyakan.
Advertisement
Berapa banyak orang yang Anda wawancara?
4. Berapa banyak orang yang Anda wawancara?
Mengetahui jumlah orang yang diwawancara oleh HRD tidak berpengaruh pada kesempatan Anda diterima. Jumlah calon pegawai merupakan urusan dari HRD. Akan lebih baik apabila Anda menunjukkan kompetensi terbaik ketika sedang melakukan prosese wawancara.
5. Apakah tidak apa-apa kalau saya tidak punya keahlian tertentu?
Setiap pekerjaan memang memerlukan beberapa keahlian tersendiri. Namun bukan berarti bahwa kesempatan Anda untuk mendapatkan kerja tertutup apabila tidak memiliki satu dari keahlian yang dibutuhkan.
Oleh sebabnya, Anda harus tetap optimis dengan kemampuan yang dimiliki. Daripada menanyakan hal ini, lebih baik apabila Anda menunjukkan kemampuan terbaik yang Anda miliki. (Vna/Ndw)
Â