Harga Daging Sapi Melonjak hingga Sentuh Rp 140 Ribu per Kg

Permintaan daging sapi terus meningkat jelang Lebaran. Walau demikian, penjualan tahun ini tidak lebih besar dibandingkan dengan tahun lalu.

oleh Liputan6.com diperbarui 03 Jun 2019, 14:00 WIB
Diterbitkan 03 Jun 2019, 14:00 WIB
Pedagang Daging Musiman Menjamur
Pembeli memilih daging kerbau dan sapi yang dijual di Pasar Ciledug, Tangerang, Rabu (13/6). Dua hari menjelang Lebaran, pedagang daging musiman menjamur dengan menggelar dagangan di pinggir-pingir jalan. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Harga sejumlah bahan pokok jelang Lebaran 2019 terpantau stabil. Meski demikian, masih ada kenaikan harga pada beberapa bahan pokok yang sangat diperlukan saat perayaan Idul Fitri di antaranya daging sapi dan bawang.

Salah satu pedagang di Pasar Cawang, Jakarta Timur, Sunarti, mengatakan hari ini daging sapi dijual pada kisaran Rp 130 ribu per kilogram hingga Rp 140 ribu per Kilogram (kg). Harga tersebut mengalami kenaikan jika dibandingkan dengan kondisi normal sebesar Rp 120 ribu per kg.

"Naik Rp 10 ribu sampai Rp 20 ribu per Kg. Tergantung jenis yang dibeli, kan ada paha belakang dan yang jenis murni bisa dipakai buat semur. Biasanya yang mahal paha belakang," ujarnya saat ditemui di Pasar Cawang Sutoyo, Jakarta, Senin (3/5/2019).

Permintaan daging sapi terus meningkat jelang Lebaran. Walau demikian, penjualan tahun ini tidak lebih besar dibandingkan dengan tahun lalu. "Tahun lalu, lebih banyak ya, orang-orang bawa dari sini ke kampungnya. Kalau sekarang, mudiknya lebih cepat karena liburnya maju. Mungkin beli dagingnya disana," jelas Sunarti.

Selain daging sapi, Sunarti juga menjual daging ayam. Harga daging ayam terpantau stabil, bahkan mengalami penurunan sebesar Rp 3.000 dari harga Rp 38.000 per Kg. "Ayam memang begitu Rp 35.000, kalau saat seperti ini kadang turun, tapi besok bisa naik lagi," jelasnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Bumbu

Harga sayur mayur terpantau naik di Pasar Pondok Gede, Senin (7/5/2018). (Dok Foto: Liputan6.com/Bawono Yadika Tulus)
Harga sayur mayur terpantau naik di Pasar Pondok Gede, Senin (7/5/2018). (Dok Foto: Liputan6.com/Bawono Yadika Tulus)

Sementara itu, pedagang bumbu Rohim, mengatakan semua harga bumbu hari ini cukup stabil kecuali bawang putih, bawang merah dan cabai. Tiga komoditas tersebut, sudah mengalami kenaikan sejak dua bulan belakangan.

"Bawang putih, bawang merah dan cabai terutama cabai merah besar masih stabil tapi stabil di harga tinggi. Selain itu barang itu, harganya stabil tidak ada kenaikan. Kurang tahu juga kenapa bawang sama cabai itu masih mahal ya," katanya.

Harga bawang putih saat ini dijual pada harga Rp 50.000 per Kg, bawang merah Rp 45.000 per Kg. Cabai merah keriting Rp 55.000 per Kg, cabai merah besar Rp 65.000 per Kg, cabai rawit merah Rp 35.000 dan cabai rawit hijau Rp 32.000 per Kg.

"Langganan kita tetap beli di Lebaran 2019 meskipun harga bawang sama cabai itu mahal ya. Mau gimana, dua bumbu ini kalau tidak ada dalam masakan itu tidak ada rasanya pasti. Jadi mereka tetap beli, diakali dengan beli bawang sama cabainya dikurangi," tandasnya.

Reporter: Anggun P. Situmorang

Sumber: Merdeka.com

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya