Jakarta Rayakan Ulang Tahun ke-493, Ini Harapan Pengusaha

Pemprov DKI Jakarta diharapkan dapat menciptakan iklim usaha yang kondusif, dan bergairah dengan regulasi serta kebijakan yang mampu mendorong produktivitas pengusaha.

oleh Tira Santia diperbarui 22 Jun 2020, 09:45 WIB
Diterbitkan 22 Jun 2020, 09:45 WIB
Lebaran Betawi, Ribuan Warga DKI Penuhi Monas
Warga berfoto di dekat ondel-ondel saat Lebaran Betawi di Monas, Jakarta, Minggu (21/7/2019).Untuk pertama kalinya Lebaran Betawi digelar di Monas yang diisi oleh beragam seni dan budaya masyarakat Betawi dalam rangka memeriahkan HUT DKI Jakarta. (merdeka.com/Iqbal S. Nugroho)

Liputan6.com, Jakarta - Memperingati ulang tahun Kota Jakarta yang ke 493 tahun pada 22 Juni 2020. Pelaku  usaha  berharap  ulang  tahun  Kota Jakarta tahun  ini dapat  dijadikan  momentum  untuk bangkit dari  berbagai  keterpurukan akibat covid-19 ini, khususnya memulihkanperekonomian.

“Disamping fokus menghadapai Covid-19,kita  juga  harus  fokus  memulihkan perekonomian Jakarta, agar pekerja yang dirumahkan dapat bekerja kembali dan yang sudah di PHK terbuka mendapat pekerjaan baru, mengingat selama covid 19 inihampir 500ribu pekerja yang terkena PHK maupun dirumahkan,” kata Ketua Umum Dewan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (HIPPI) DKI Jakarta Sarman Simanjorang, dalam keterangannya, Senin (22/6/2020).

Untuk itu pelaku usaha berharap agar Pemprov DKI Jakarta dapat menciptakan iklim usaha yang kondusif, dan bergairah dengan regulasi serta kebijakan yang mampu mendorong produktivitas pengusaha.

Salah satunya mempercepat memberikan relaksasi pajak seperti PBB, konpensasi pajak hotel,restoran dan pajak hiburan termasuk penghapusan denda pajak.

Menurutnya, perekonomian Jakarta baru mulai berputar dengan pembatasan protokol kesehatan, artinya bahwa cashflowpengusaha masih belum normal maka berbagai beban pengusaha masih perlu diberikan dispensansi oleh Pemerintah.

“Dengan kebijakan yang pro bisnis serta stimulus dan relaksasi dari pemprov DKI Jakarta diharapkan Ekonomi Jakarta akan pulih secara perlahan  sehingga pertumbuhan ekonomi Jakarta triwulan II diharapkan tidak turun drastis dari triwulan I 2020 sebesar 5,06 persen,” ujarnya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Harapan Pengusaha

Kisruh "Gejolak dan Masa Depan Rupiah"
Wakil Ketua Umum Kamar Dagang Industri (Kadin) DKI Jakarta, Sarman Simanjorang saat menjadi pembicara dalam diskusi bincang senator 2015 "Gejolak dan Masa Depan Rupiah" di Jakarta, Minggu (29/3/2015). (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Lebih lanjut Sarman menambahkan, bahwa HIPPI  DKI  Jakarta juga berharap agar Pemprov DKI Jakarta memiliki program khusus untuk membantu sektor UMKM yang selama ini memberikan kontribusi besar terhadap perekonomian Jakarta.

Ia menyebut dari 1,24 juta usaha di Jakarta 90 persen adalah sektor UMKM, di mana saat ini mereka butuh bantuan modal kerjakarena modal yang dimiliki sudah habis terpakai, untuk membiayai kebutuhan rumah tangga selama tiga bulan usahanya tutup.

“Hal ini memang perlu dikoordinasikan dengan Pemerintah, agar  ada  solusi sumber modal kerja yang dinantikan parapengusaha UMKM,” katanya.

Kendati begitu, pelaku usaha sangat memberikan  apresiasi kepada Gubernur Prov. DKI Jakarta Anies Baswedan serta Wagub Ariza  Patria yang sudah bekerja keras dengan berbagai program, menjaga warga Jakarta dari pandemi covid-19.

“Dirgahayu 493 tahun Kota Jakarta, dengan semangat kolaborasi yang harmonis antara Pemprov DKI Jakarta, masyarakat sertadunia usaha kita bangun ekonomi Jakarta yang kuat, tangguh dan bebas dari pandemi covid-19,” pungkasnya.   

Ulang Tahun Jakarta Jadi Momen untuk Melestarikan dan Peduli Budaya Betawi

20161016- Serunya Karnaval Kebudayaan Betawi di CFD-Jakarta- Faizal Fanani
Grup Tanjidor ikut meramaikan acara Hajatan Bank DKI saat Car Free Day di kawasan Bundaran HI Jakarta, Minggu (16/10). Hajatan Bank DKI ini digelar dalam bentuk karnaval kebudayaan Betawi. (Liputan6.com/Faizal Fanani)

Memasuki era new normal, DKI Jakarta berulang tahun di hari ini, Senin (22/6/2020). Meski di tengah pandemi, tidak menyurutkan semangat warga Jakarta untuk merayakan ulang tahun kota kebanggaan mereka yang ke-493.

Berbagau acara sudah dan akan digelar. Salah satunya adalah Konser Amal Virtual yang bertajuk ‘Rayakan HUT Jakarta, Hidupkan Seni Kota Kita’. Konser virtual ini menampilkan beberapa artis dan kesenian khas Jakarta. Ada penampilan dari David Nurbianto, Denny Cagur, Kojek Rap Betawi, Lantun Orkestra Bedu, dan Gambang Kromong Artis PASKI DKI Jakarta,

Mereka tampil dalam konser yang tayang di Channel Youtube Betawi Bangkit dan Jakarta Tourism. Konser berlangsung dari Unit Pengelola Kawasan Perkampungan Budaya Betawi (UPK PBB) Setu Babakan, Minggu, 21 Juni 2020 dan berlangsung pada sore hari.

Konser amal ini diadakan oleh Betawi B@nkIT, Jakarta Culture Movement, Paski DKI Jakarta, Batavia Creative Convex ,HOT 93.2 FM , Jakarta Maju Bersama dan berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta

Acara tersebut juga dihadiri Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria. Dalam kata sambutannya, Ahmad Riza Patria mewacanakan bakal menyusun dasar hukum yang mendorong pelestarian kebudayaan Betawi.

Dia mencontohkan kebijakan itu nantinya mengatur di setiap acara, seperti perkawinan, harus tersaji minimal satu menu khas Betawi.Tarian Betawi juga harus diperhatikan.

Caranya dengan mewajibkan menyuguhkan minimal satu tarian Betawi di setiap acara nasional atau internasional yang terselenggara di Jakarta.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya