Liputan6.com, Jakarta: Penjaga gawang Arema Indonesia, Kurnia Meiga melontarkan pujian kepada sahabatnya yang bermain memperkuat Persija Jakarta, Andritany Ardhiyasa. Secara terang-terangan, Meiga menyebut bahwa rekannya di Timnas senior Indonesia itu sebagai penjaga gawang yang memiliki kualitas nomor satu.
"Kalau dibilang lawan, pesaing ya tidak tepat, karena saya menganggapnya sahabat. Kalau kualitas, ya dia baik, bagus, semua orang juga sudah bisa lihat kualitas permainan dia. Hanya saja kesempatan bermainnya yang belum diberikan," ucapnya saat ditemui usai latihan di Stadion Gelora Bung Karno, Sabtu (3/5/2014) sore.
Baik Meiga dan Andritany, keduanya memang sering dipanggil masuk ke skuat Timnas Indonesia. Namun sejauh ini Andritany belum bisa mendepak Meiga dari posisinya sebagai penjaga gawang utama. Namanya ada di urutan ketiga di belakang Meiga dan I Made Wirawan yang saat ini memperkuat Persib Bandung.
Pada Minggu (4/5/2014), Meiga dan Andritany bakal bertemu namun bukan untuk berada dalam satu tim. Keduanya harus membawa timnya masing-masing meraih kemenangan di lanjutan Indonesia Super League (ISL) musim 2014. (Van)
Kurnia Meiga Puji Kualitas Andritany Ardhiyasa
Keduanya akan bertemu di pertandingan Persija vs Arema, Minggu (4/5/2014).
diperbarui 03 Mei 2014, 23:30 WIBDiterbitkan 03 Mei 2014, 23:30 WIB
Kurnia Meiga saat latihan di Stadion GBK, Sabtu (3/5/2014). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Kamis 23 Januari 2025
Kolaborasi Tanam Jagung Serentak di Pemalang, Dukung Swasembada Pangan
Cara Pre-order Samsung Galaxy S25 Series, Harga, dan Apa Saja Bonusnya?
Skrining Kesehatan Gratis Telan Rp 4,7 Triliun, Menkes Budi: Program Terbesar dalam Sejarah
Cek Deretan Bonus Pre-order Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra di Indonesia
Mengenal Ringeeng Ayangk, Potret Anak Muda yang Berjuang Pertahankan Budaya
Ini Perbandingan Spesifikasi Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra
Kapan Terakhir Puasa Rajab 2025? Cek Tanggalnya di Sini
Dugaan Korupsi Proyek Rehabilitasi Sekolah, Jaksa Geledah Kantor BP2JK NTT
Harga Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra di Indonesia
Samsung Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra Resmi Meluncur
Sejarah Tradisi Hajat Laut, Sebuah Warisan Budaya Nelayan di Pangandaran