Liputan6.com, Manchester: Manchester City siap membuat gebrakan besar di bursa transfer pemain. Tim yang sukses menjuarai Liga Premier musim 2013/2014 tersebut kabarnya bakal memboyong Bacary Sagna secara gratis setelah kontraknya dengan Arsenal selesai akhir Juni 2014 mendatang.
Ini tentunya bukanlah kebiasaan City. Sebab selama ini tim berjuluk The Citizens tersebut lebih senang menghabur-hamburkan uang demi mendatangkan pemain baru. Namun untuk kali ini, City nampaknya serius dan mereka dilaporkan bersedia memenuhi permintaan gaji Sagna yang mencapai 100 ribu pound per minggunya.
Sagna sendiri sudah memberikan sinyal bakal hengkang dari Arsenal. Namun sejauh ini, ia belum memutuskan klub yang akan dibelanya pada musim depan.
"Seperti yang orang-orang ketahui, kontrak saya akan berakhir. Tapi sampai saat ini saya masih menganggap sebagai pemain Arsenal. Sebenarnya saya memiliki masalah kecil dengan klub. Saya tidak pernah berpikir akan tinggal di sini pada akhir musim," ucap Sagna beberapa hari lalu.
Meski sudah menegaskan tak bakal perpanjang kontrak, Sagna tetap ingin membela Arsenal di laga terakhirnya musim ini. Pada 17 Mei 2014, The Gunners bakal menghadapi Hull City di partai final Piala FA.
"Saya sudah bilang, saya akan menjunjung profesionalitas sampai kontrak saya berakhir," ucapnya.
Setelah meninggalkan Arsenal, Sagna sepertinya tak akan kesulitan mencari klub baru. Sebab selain City, bek berusia 31 tahun itu juga diminati Inter Milan dan AS Monaco. (Van)
Man City Ingin Tampung Sagna
Sejauh ini Arsenal masih belum bersedia memenuhi permintaan gaji yang diinginkan Sagna.
Diperbarui 16 Mei 2014, 14:56 WIBDiterbitkan 16 Mei 2014, 14:56 WIB
Kiper Crystal Palace Julian Speroni (kanan) bentrokan dengan bek Arsenal Bacary Sagna (kiri) saat laga pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Arsenal melawan Crystal Palace di Stadion Emirates, London, pada (02/02/14) waktu Setempat. (Foto: AFP/Ben S... Selengkapnya
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Nusron Wahid: Jangan #KaburAjaDulu, Nanti Jadi Gelandangan di Luar Negeri
Jarang Diketahui, Inilah Alasan Tidur saat Puasa Berpahala Besar Menurut Gus Baha
VIDEO: Soal Hasto Ditahan, PDIP: Ini Penahanan Politik dan Serangan Terhadap Partai
Adegan Asmara Gen Z di SCTV: Kiara Sesak Napas, Gema Kasih Semangat untuk Olahraga Bareng
Aksi Michael Douglas Dalam Black Rain di Vidio: Perang Geng Yakuza yang Mendebarkan di Osaka
60 Caption Senja Instagram yang Aesthetic dan Penuh Makna
Potret Dedi Mulyadi Dilantik Gubernur Jabar di Istana Negara, Ditemani Putri Bungsu
Hasil PLN Mobile Proliga 2025: Jakarta Electric PLN Pastikan Lolos ke Final Four
Apa Itu Konservasi: Pengertian, Tujuan, dan Manfaatnya
6 Potret Prilly di Premiere Series Bad Guys, Dukung Sang Kekasih Omara Esteghlal
Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Bertemu Rival Sekota, PSG Tantang Liverpool
Harga Maianan UFO Terbang yang Viral di Media Sosial, Tinggal Lempar