Lambert: Ini Tahun Yang Gila

Striker timnas Inggris itu telah menjalani tes medis di Liverpool.

oleh Adyaksa Vidi diperbarui 01 Jun 2014, 17:46 WIB
Diterbitkan 01 Jun 2014, 17:46 WIB
southampton-4-130921c.jpg
Rickie Lambert mengecok bek Liverpool Daniel Agger pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Liverpool dan Southampton di Stadion Anfield di Liverpool, (21/9/2013). (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, Liverpool: Rickie Lambert merasa senang setelah lolos tes medis di Liverpool. Striker berusia 32 tahun itu mengaku tak menyangka bisa membela klub idolanya sejak kecil.

Lambert yang asli penduduk kota Liverpool kabarnya akan menerima kontrak berdurasi dua tahun. The Reds menebusnya dengan harga empat juta pound pada Southampton.

"Tes medis berjalan dengan sangat baik. Semoga saya bisa membicarakan terkait kontrak dengan Liverpool secepatnya," kata Lambert seperti ESPN. "Tahun ini berjalan sangat gila menurut saya," ujar striker timnas Inggris itu menambahkan.

Di sisi lain, Lambert merasa bersedih harus meninggalkan The Saints, julukan Southampton. Apalagi ia menjadi salah satu pemain pilar yang membawa klub itu promosi ke Liga Premier dua tahun lalu.

"Banyak momen emosional selama di sana. Dan, saya akan menyampaikan perasaan saya pada semua orang di klub itu jika ada kesempatan," ujarnya berjanji.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya