10 Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim (Bagian 2)

Sejumlah nama bekan di daratan Eropa tak bisa tampil karena mengalami cedera.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 19 Sep 2014, 14:45 WIB
Diterbitkan 19 Sep 2014, 14:45 WIB
Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim
Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim

Liputan6.com - Musim 2014/2015 baru saja dimulai. Namun beberapa pemain bintang justru tak bisa menjalani debutnya karena terganggu dengan masalah cedera.

Setidaknya ada 10 pemain terkenal yang absen di awal musim ini. Dari pemain-pemain tersebut, beberapa diantaranya bakal kembali pulih dalam beberapa hari ke depan. Sementara sisanya, mereka masih harus terbaring di ruang perawatan hingga berbulan-bulan.

Berikut, 10 pemain bintang yang absen di awal musim 2014/2015:

Stephan El Shaarawy

Stephan El Shaarawy
Stephan El Shaarawy (AFP/Fabio Muzzi)

6. Stephan El Shaarawy (AC Milan)
Pemain muda harapan publik San Siro ini kembali digerayangi hantu cedera. Setelah sempat tampil di laga perdana Serie A musim 2014/2015, El Shaarawy harus absen di pertandingan kedua karena mengalami cedera di pergelangan kakinya.

Menurut laporan Football Italia, sang pemain tak bisa tampil selama satu bulan. Kondisi tersebut mengkhawatirkan kubu AC Milan sebab musim lalu ia juga mengalami cedera yang mengharuskan dirinya absen dalam waktu panjang.

Saat itu, El Shaarawy mengalami cedera patah tulang di kaki kirinya. Musim lalu ia hanya mencatatkan sembilan penampilan bersama I Rossoneri.

Alvaro Negredo

10 Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim (Bagian 2)
Sejumlah nama bekan di daratan Eropa tak bisa tampil karena mengalami cedera.

7. Alvaro Negredo (Valencia)
Kabar buruk diterima Manchester City jelang hadapi musim 2014/2015. Penyerang andalan mereka, Alvaro Negredo mengalami cedera parah hingga harus absen selama dua bulan.

Kendati demikian, sosok Negredo tetap menarik perhatian Valencia. Meski tak bisa tampil di awal musim, klub berjuluk Kelelawar Mestalla itu tetap merekrut sang pemain dengan status pinjaman.

Pemain asal Spanyol ini sudah beberapa kali masuk ke ruang perawatan. Sebelumnya, ia mengalami cedera di bagian hamstring dan pundak.

Arturo Vidal

10 Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim (Bagian 2)
Sejumlah nama bekan di daratan Eropa tak bisa tampil karena mengalami cedera.

8. Arturo Vidal (Juventus)
Satu lagi pemain Juventus yang terpaksa absen di awal musim ini. Arturo Vidal menderita cedera lutut yang didapatnya ketika membela tim nasional Chile di laga pemanasan jelang hadapi Piala Dunia.

Gelandang berusia 27 tahun ini nyaris absen di perhelatan Piala Dunia. Namun Vidal tetap memaksakan diri untuk tampil. Akibatnya ia tak bisa dimainkan saat Juventus menggelar laga pra musim di Indonesia, Singapura, dan Australia.

Menurut laporan yang berkembang di Italia, Vidal akan sembuh dalam beberapa hari lagi. Ia sendiri menuturkan bahwa saat ini kondisinya sudah mulai membaik.

Theo Walcott

10 Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim (Bagian 2)
Sejumlah nama bekan di daratan Eropa tak bisa tampil karena mengalami cedera.

9. Theo Walcott (Arsenal)
Theo Walcott harus absen panjang akibat cedera lutut yang didapat saat melawan Tottenham Hotspur pada ajang Piala FA Januari lalu. Cedera itu memupus mimpi striker Arsenal ini bermain di Piala Dunia Brasil 2014

Musim ini Walcott belum mencatatkan penampilan. Ia menuturkan bahwa dalam beberapa hari ke depan, kondisinya akan pulih 100%. Kemungkinan, Walcott bakal tampil saat Arsenal menjamu Tottenham Hotspur 27 September 2014 mendatang.

Michael Carrick

10 Pemain Bintang yang Absen di Awal Musim (Bagian 2)
Sejumlah nama bekan di daratan Eropa tak bisa tampil karena mengalami cedera.

10. Michael Carrick (Manchester United)
Cedera parah juga dialami Michael Carrick. Gelandang Manchester United itu mengalami masalah di bagian lututnya. Ia tak bisa bermain sejak Juli hingga Oktober 2014.

Absennya sang pemain sempat dipusingkan manajer baru MU, Louis Van Gaal. Sebagai pengganti Carrick, Van Gaal akhirnya merekrut Ander Herrera dari Athletic Bilbao.

Bukan kali ini saja Carrick bermasalah dengan lututnya. Sudah dua kali ia masuk ke ruang perawatan karena mengalami cedera di bagian yang sama.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya