Liputan6.com, Jakarta - Penampilan ciamik dua punggawa Timnas U-19 Indonesia menarik perhatian pelatih Timnas Senior, Alfred Riedl. Mereka pun segera dipanggil untuk bergabung dengan Timnas Senior.
"Kami akan mengundang Evan Dimas dan Maldini Pali sepulangnya dari Myanmar nanti," kata Alfred Riedl, Selasa (14/10/2014).
Sementara itu, asisten pelatih timnas Indonesia senior, Wolfgang Pical, menyatakan Evan Dimas dan Maldini Pali sudah layak untuk membela Timnas Senior. Meskipun usia mereka masih di bawah 20 tahun.
"Dari dulu kami selalu memegang prinsip, semua pemain asalkan warga negara Indonesia boleh ikut memperkuat Timnas Senior," kata Pikal.
"Tidak peduli tua, muda, suku, agama, asalkan mereka punya potensi besar, mereka layak masuk Timnas."
Namun Wolfgang belum dapat memastikan kapan kedua pemain itu akan bergabung. "Saat ini mereka jalani Piala Asia U-19 dulu. Kami juga sedang melakukan pembicaraan dengan BTN."
Timnas senior tengah menjalani pemusatan latihan di Sekolah Pelita Harapan, Karawaci. Skuat asuhan Alfred Riedl ini sedang mempersiapkan diri untuk ajang Piala AFF 2014.
Baru 11 pemain yang bergabung dalam pemusatan latihan ini. Sebab, TC diadakan bersamaan dengan babak delapan besar Indonesia Super League (ISL).
Duet Maut Timnas U-19 Dipanggil ke Timnas Senior
Evan Dimas dan Maldini Pali sudah layak untuk membela Timnas Senior.
diperbarui 14 Okt 2014, 11:29 WIBDiterbitkan 14 Okt 2014, 11:29 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Destinasi Wisata yang Cocok Dikunjungi saat Long Weekend, Salah Satunya di Luar Pulau Jawa
KKP Kecolongan Soal Pagar Laut Gara-gara Anggaran Kurang
PSSI Akan Mempercepat Proses Naturalisasi Ole Romeny untuk Timnas Indonesia, Target Selesai Februari 2025
Biar Nggak Bosen, Yuk Ikut 5 Kegiatan Sosial Ini untuk Bikin Hidup Lebih Berwarna!
8 Karakter Kartun Tertua yang Tetap Abadi, Nostalgia Masa Kecil
Penampilan Pemain Manchester City Saat Dibalikkan PSG: Pertahanan Bermasalah
Potong Anggaran Dinas, Prabowo Ingin Hemat Rp 20 Triliun Buat Bangun Ribuan Sekolah
Indra Sjafri Akan Coret Tujuh Pemain dari Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia U-20 2025
Pemain Terbaik AC Milan vs Girona: Rafael Leao
Ini Alasan Rapat Komisi X DPR dengan Mendiktisaintek Satryo Digelar Tertutup
Menlu Sugiono dan Marco Rubio Tegaskan Kemitraan Strategis RI-AS untuk Indo-Pasifik
Bukti ini Menunjukkan Hubungan Baik antara Jay Idzes dan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia