Liputan6.com, Manchester - Tampil di kandang sendiri, Old Trafford Stadium, Manchester United belum bisa mencetak gol ke gawang Southampton pada Minggu (11/1/2015) malam WIB dalam lanjutan Liga Premier Inggris.
Laga baru berjalan satu menit, Southampton sudah mengancam lini pertahanan MU. Nathaniel Clyne melepaskan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti Setan Merah (sebutan MU). Tapi bola mendatar hasil sepakannya tidak menemui sasaran.
Setan Merah coba melancarkan aksi serangan. Menit ketujuh, Angel Di Maria melepaskan tendangan kaki kiri dari sisi kanan pertahanan Soton (sebutan Southampton). Namun, akurasi sepakannya masih melebar di sebelah kanan gawang Forster.
Di Maria kembali beraksi. Dia melepaskan tendangan mendatar dari jarak jauh pada menit ke-20. Tapi bola hasil sepakannya masih melebar di sebelah kiri gawang Southampton.
Tujuh menit selanjutnya, Southampton mengancam gawang David De Gea. Berawal dari situasi sepak pojok, kapten Soton, Fonte menyundul bola. Sayang, usahanya gagal menemui sasaran.
Menguasai jalannya pertandingan tak membuat Setan Merah mendapat peluang bagus untuk mencetak gol. Hingga menit ke-35, pertandingan masih imbang tanpa gol.
Tiga menit kemudian, Di Maria melepaskan umpan lambung dari sisi kiri pertahanan Soton. Bola diarahkan ke tengah kotak penalti dan mengarah ke Juan Mata. Tapi Froster bisa menangkap bola lebih dahulu.
Robin van Persie hampir saja menjebol gawang Soton pada menit ke-41. Dia melepaskan tendangan kaki kiri dari dalam kotak penalti. Tapi bola masih bisa ditangkap Froster.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol tercipta di Old Trafford Stadium.
Susunan Pemain:
Manchester United:De Gea, Valencia, Jones, Smalling, Shaw, Blind, Carrick, Rooney, Mata, Di Maria, Van Persie
Southampton: Forster, Clyne, Fonte, Alderweireld, Bertrand, Wanyama, Schneiderlin, S. Davis, Ward-Prowse, Elia, Pelle
Babak 1: MU Masih Sama Kuat dengan Southampton
Tampil di kandang sendiri, Old Trafford Stadium, Manchester United belum bisa mencetak gol ke gawang Southampton.
Diperbarui 11 Jan 2015, 23:47 WIBDiterbitkan 11 Jan 2015, 23:47 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Rekomendasi Film Big Creatures on Earth, Tontonan Seru yang Menegangkan
Kamboja Menamai Sebuah Jalan dengan Nama Pemimpin China Xi Jinping, Apa Alasannya?
Top 3: Kumpulan Contoh Puisi tentang RA Kartini untuk Anak SD
Menggali Makna Lagu Ibu Kita Kartini dan Sosok Penciptanya
Migrasi NGBS Berhasil, KB Bank Siap Berikan Layanan Cepat, Aman dan Andal
JK Ungkap Tiga Pihak yang Bisa Hentikan Perang Israel-Palestina
Waspada Hoaks Bertebaran Dalam Sepekan, Simak 6 Ragamnya
Toge Productions: Kriegsfront Tactics Bukan Sekadar Front Mission Versi Lokal
12 Rekomendasi Model Rumah Minimalis 1 Air Terbaru 2025, Modern & Estetis
Hati-hati Modus Penipuan Keuangan Love Scam Intai Pekerja Migran Indonesia
Ribuan Warga Lampung Turun ke Jalan Dukung Palestina: Tutup Keran Produk Israel di Indonesia
Arsenal Ketahui Harga untuk Dapatkan Kingsley Coman dari Bayern Munchen