Philipp Lahm Ingin Pensiun Dini

Kapten Bayern Muenchen itu ingin gantung sepatu pada musim panas 2018.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 15 Jan 2015, 12:35 WIB
Diterbitkan 15 Jan 2015, 12:35 WIB
Philipp Lahm
Philipp Lahm (AFP/Patrik Stollarz)

Liputan6.com, Muenchen - Berada dalam puncak karier rupanya tidak membuat Philipp Lahm besar kepala. Pemain Bayern Muenchen itu justru ingin cepat-cepat mengakhiri kariernya sebagai pesepakbola.

"Kontrak saya berakhir pada 2018. Saat itu saya sudah berusia 34 tahun. Saya rasa itu waktu yang tepat untuk mengakhiri karier," ucapnya pada L'Equipe.

Kapten Muenchen itu lebih dulu memutuskan pensiun dari tim nasional Jerman. Ia mengumumkannya setelah membawa Jerman menjuarai Piala Dunia 2014 lalu.

Lahm tidak seperti pemain-pemain veteran di benua Eropa. Saat sudah menginjak usia tua, kebanyakan pemain memutuskan hijrah ke timur tengah atau liga Amerika Serikat. Namun bagi Lahm, pensiun di Muenchen menjadi pilihan terbaik dibanding pindah ke negara lain.

"Saya tak melihat peluang untuk pindah ke Qatar atau Amerika. Saya ingin mengakhiri karier saat masih berada di puncak permainan," tuturnya.

Lanjut ke halaman berikut --->

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


2

Di sisa kariernya, Lahm tak mau menghabisi waktu di bangku cadangan. Ia masih berambisi membawa Muenchen menjuarai berbagai ajang.

"Saya ingin memenangkan Liga Champions bersama Bayern Muenchen. Itu tujuan terbesar yang saya miliki saat ini. Saya pikir kami masih bisa memenangkan itu," tegasnya.

Lahm memperkuat Muenchen sejak ia masih remaja. Pada musim 2002/2003 ia sukses menembus skuat utama. Bersama FC Hollywood, Lahm sukses merasakan gelar juara Bundesliga, DFB Pokal, Piala Super Jerman, Liga Champions, Piala Super Eropa dan Piala Dunia Antar Klub.

Baca juga:

Tawaran Ditolak, MU Gagal Rekrut Titisan Sergio Aguero

Cerita di Balik Teriakan "Uuuuuu" Ronaldo di Ballon d'Or

Sinarnya Meredup, 2 Pemain Ini Tetap Dibidik Juventus

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya