Liputan6.com, Malang- Kejutan besar terjadi di ketiga Speedy National Basketball League (NBL) Indonesia 2014-2015 Seri III Malang, Jumat (16/1). Hangtuah Sumsel IM berhasil mengalahkan CLS Knight Surabaya dengan skor 79-69 di GOR Bimasakti.
Kekalahan menyakitkan ini merupakan kali kedua bagi CLS Knights sepanjang pertemuan dengan Hangtuah di GOR Bimasakti Malang dua musim ini. Musim lalu, CLS Knights takluk di tangan Hangtuah lewat pertarungan sengit via overtime (OT) dengan skor 61-64. Ini juga merupakan kekalahan kedua bagi CLS pada seri ini, setelah sebelumnya dipaksa kalah oleh M88 Aspac Jakarta.
Andrie Ekayana jadi bintang kemenangan Hangtuah. Pemain yang akrab disapa Yayan ini merupakan mantan pemain CLS. Bermain 20 menit, Yayan menyumbang 15 poin.
Hebatnya, dia mencatatkan field goal sempurna alias 100 persen. Mendapat tiga kesempatan tembakan tiga angka, semuanya berhasil dijaringkan dengan mulus. Pemain asli Malang ini juga mencatatkan akurasi sempurna dari garis free throw (4/4).
”Ini kemenangan krusial bagi kami. Karena itu, sejak awal saya instruksikan ke pemain untuk tidak berpatokan pada satu atau dua orang untuk mendulang poin. Jadi hari ini perolehan poin lebih merata,” ungkap Tondi Raja Syailendra, head coach Hangtuah dalam rilis yang diterima Liputan6.com.
Yayan Gagalkan Ambisi CLS Balas Dendam
Yayan tampil sangat sempurna melawan mantan klubnya itu.
diperbarui 17 Jan 2015, 07:16 WIBDiterbitkan 17 Jan 2015, 07:16 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah
Tips Memperlambat Putaran Meteran Air: Panduan Lengkap 2024