Liputan6.com, London - Dimitar Berbatov sadar tidak akan menjalani laga mudah saat AS Monaco melawat ke markas Arsenal dinihari nanti. Ia tahu karena sering melawan The Gunners saat masih berkarier di Inggris.
Berbatov pindah ke Monaco dari Fulham tahun 2014. Dan ia mengaku senang bisa kembali berlaga di Emirates di ajang Liga Champions.
Padahal rekor Berbatov di stadion yang terletak di London Utara itu kurang bagus. Sebab ia hanya sukses mencetak sebuah gol dan menang dalam sekali kesempatan saja.
"Bisa kembali ke Emirates membuat saya bahagia. Saya punya beberapa momen bagus di sini dan juga momen buruk tentu saja," kata Berbatov seperti dilansir Mirror.
"Semua tahu Arsenal adalah tim yang hebat. Mereka memainkan sepak bola seperti yang semua orang inginkan," ujarnya menambahkan.
Baca Halaman Selanjutnya...
Fokus Sejak Menit Pertama
Itu sebabnya Berbatov meminta rekan-rekannya fokus sejak menit pertama lawan The Gunners. Sehingga bisa meraih modal berharga pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions musim ini.
"Melawan Arsenal di Emirates mungkin baru bagi beberapa pemain Monaco. Tapi saya akan menjelaskan kesulitan-kesulitannya dan memberikan saran," kata eks striker Manchester United tersebut.
Baca Juga:
MU Dekati Mantan Pemain Manchester City?
Legenda Arsenal: Saya Hormati Ronaldo, Tapi...
Dipecundangi Suarez Lagi, Joe Hart: Dia Fantastis!
Advertisement