Liputan6.com, Liverpool - Christian Benteke dikabarkan hanya tinggal selangkah lagi untuk bergabung dengan Liverpool musim depan. Kendati klub asal Merseyside itu belum mengonfirmasi kedatangan Benteke, transfer striker internasional Belgia dianggal tinggal menunggu waktu.
Potensi kehadiran Benteke membuat salah satu bek The Reds, Kolo Toure, memberikan pujian kepada bomber Aston Villa itu. Menurut Toure, Benteke tampaknya akan bisa menjadi solusi bagi lini depan Liverpool musim depan.
Toure juga sangat yakin Benteke adalah pemain ideal bagi Liverpool. Mental menjadi faktor penting kenapa tim asuhan Brendan Rodgers tersebut perlu memboyong Benteke ke Anfield Stadium. Â
"Dia amat sangat kuat, kita semua tahu tentang kualitasnya. Dia seorang pencetak gol, tapi kekuatan mentalnya sangat penting," kata Toure, seperti dilansir Daily Star, Rabu (22/7/2015).
"Saya telah bermain menghadapi beberapa striker bagus yang lemah secara mental. Benteke tidak lemah, dia menjawab tantangan. Apa pun yang terjadi di lapangan, dia akan tampil baik." tambahnya.
Toure juga memuji transfer yang dilakukan oleh kubu The Reds. Sejauh ini, Liverpool telah berhasil mendatangkan beberapa amunisi untuk musim depan seperti Joe Gomez, James Milner, Danny Ings, Adam Bogdan, Roberto Firmino, dan Nathaniel Clyne. (Dwitya Dhito/Win)
Benteke, Bomber Mental Baja yang Dibutuhkan Liverpool
Kolo Toure menilai Benteke striker yang ideal untuk Liverpool.
diperbarui 22 Jul 2015, 16:32 WIBDiterbitkan 22 Jul 2015, 16:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Public Speaking yang Efektif untuk Pemula
Rahasia 7 Resep Bakwan Renyah, Rahasia Gorengan Kriuk ala Chef
Ada Orang Bodoh Kaya Raya tapi Orang Pintar Malah Hidup Miskin, Simak Penjelasan Gus Baha
Deretan Pemain Timnas Indonesia di Liga Eropa, Harganya Bikin Geleng-Geleng
Penyebab Anak Melakukan Bullying di Sekolah, Ini Alasan dan Solusi yang Bisa Dilakukan Orang Tua
Teresa Li Gengxi Banjir Kritik Usai Raih Penghargaan Aktris Terbaik di Golden Rooster Awards 2024
Cara Menghitung Simpangan Baku, Pelajari Rumus dan Contohnya Berikut
Resep Rahasia Bakwan Sayur Lebih Padat dan Tebal Tanpa Jagung
Cara Menentukan Sampel Penelitian dengan Tepat, Pelajari Teknik dan Rumusnya
Cara Cek Tagihan Air PDAM dengan Mudah dan Cepat
Apa Itu Penetrasi Internet Adalah: Definisi, Perkembangan, dan Dampaknya di Indonesia
Cara Menghitung Tekanan Hidrostatis, Ini Rumus, Contoh Soal, dan Penerapannya