Liputan6.com, Jakarta: Setelah 2008 lalu meraih juara untuk kategori beregu SMP Putra, kini SMPN 08 Balikpapan berambisi ulangi prestasi di MILO School Competition (MSC) 2015. SMPN 08 berhasil mengalahkan SMPN 14 di kategori beregu SMP Putri dengan skor 2-0.
Hasil ini membawa SMPN 08 berhasil masuk ke babak final yang akan dilaksanakan hari Rabu (16/9) di GOR Hevindo, Balikpapan."Semoga bisa kembali juara seperti almamater mereka pada 2008 lalu. Target kami juga di SMP Putra dan Putri," ujar guru olahraga SMPN 08, Sumarli seperti rilis yang diterima media.
Hari kedua MILO School Competition Balikpapan untuk kategori beregu SD dan SMP sudah memasuki babak perempat final, pertandingan semakin memanas untuk dapat masuk ke babak final. Para pendukung masing-masing sekolah memenuhi GOR Hevindo dengan membawa peralatan musik dan yel-yel yang akan dinyanyikan.
Salah satu peserta yang mewakili SMPN 08, Aulia Nazratul Qolbiah siswi kelas IX atau yang sering disapa Aulia siap memberikan yang terbaik untuk sekolah. “Aku bangga bisa mewakili sekolah untuk bertanding di MSC Balikpapan. Semoga kami bisa ulangi prestasi," ujarnya.
Selain bertanding di kategori beregu, Aulia juga akan bertanding di kategori tunggal SMP Putri.Pada tahun 2011, Aulia pernah mengikuti MILO School Competition yang dilaksanakan di kota Samarinda dimana ia meraih peringkat 3 di kategori tunggal SD Putri dan peringkat 2 di kategori ganda SD Putri. (Def/Ian)
Ambisi SMPN 08 Ulangi Prestasi di MSC Balikpapan
SMPN 08 Balikpapan pernah juara di MSC 2008.
Diperbarui 15 Sep 2015, 22:46 WIBDiterbitkan 15 Sep 2015, 22:46 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
SPBU Pertamina Curang Terbongkar Lagi, Kerugian Capai Rp 3,4 Miliar
Cara Mengolah Jantung Pisang Agar Tidak Pahit dan Tetap Putih
Banyaknya Pemain Baru di Timnas Indonesia, Siapakah yang Akan Tampil Perdana Melawan Australia?
Bukan Sekadar Memberi, Ini Fungsi Penting Zakat Fitrah dalam Islam
Nuralim Membandingkan Peran Joey Pelupessy di Timnas Indonesia dengan Bima Sakti di Masa Lalu
Satgas Humas Operasi Ketupat 2025 Siap Bertugas, Pastikan Mudik Lebaran Aman
Toyota Masih Perkasa di Tengah Lesunya Penjualan Mobil Nasional
8 Doa untuk Ibu yang Sedang Sakit, Baca untuk Memohon Kesembuhan
VIDEO: Amarah Ribuan Warga Yaman Protes Serangan Udara AS di Sanaa
Cara Ampuh Menghilangkan Bau Amis dan Sisa Darah pada Daging Sapi
Resep Nastar yang Enak dan Lembut, Mudah Dibuat untuk Suguhan Lebaran
Cara Memasak Bebek Empuk Tanpa Presto dengan Mudah dan Praktis