Menang di Uji Coba, Pelatih Barito Putera Belum Puas

Barito Putera menang 2-0 atas Martapura FC.

oleh Risa Kosasih diperbarui 05 Mar 2017, 07:12 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2017, 07:12 WIB
Barito Putera
Setelah bertandang ke Stadion 17 Mei Banjarmasin, pada Rabu (8/3/2017) mendatang giliran Martapura yang akan menjamu Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura. (Istimewa)

Liputan6.com, Banjarmasin - Pelatih Barito Putera Jacksen F. Tiago mengaku belum puas dengan penampilan para pemainnya meski memetik kemenangan 2-0 atas Martapura FC pada Sabtu (4/3/2017) sore tadi. Jacksen melihat banyak pekerjaan rumah yang harus dikerjakannya usai laga uji coba jelang kompetisi Liga 1 itu.

Barito membuka keunggulan dalam Derby Banua ini lewat gol cepat striker muda Agi Pratama, saat pertandingan baru memasuki menit kedelapan. Memanfaatkan tendangan sudut playmaker asal Argentina, Matias Cordoba, tandukan kepala Agi berhasil menaklukkan kiper Martapura Juni Irawan.

Disaksikan lebih dari empat ribu pendukungnya, gol kedua Laskar Antasari (julukan Barito Putera) dicetak oleh gelandang David Laly menit ke-74. Eks gelandang Persib Bandung itu melepas tembakan di kotak 16 dan gagal ditepis oleh kiper pengganti Martapura, Ali Budi Raharjo.

Dalam jumpa pers seusai laga, Jacksen mengevaluasi setidaknya ada tiga hal yang perlu dibenahi di timnya. "Pressure ke lawan yang menguasai bola masih lambat. Sektor kiri permainan juga kurang berkembang. Yang paling mencolok adalah kami kurang menguasai permainan, penguasaan bola kurang dan justru pemain lawan lebih terlihat ngotot," katanya seperti dilansir rilis resmi klub.

Meladeni Martapura yang tahun ini bakal berlaga di kompetisi Liga 2, Barito Putera tidak diperkuat dua bintang mudanya, Hansamu Yama dan Paulo Sitanggang. Selain itu yang bisa dicatat pada laga tersebut yakni perubahan posisi Gavin Kwan Adsit, pemain muda yang sebelumnya bergabung di Pusamania Borneo FC. Jika sebelumnya Gavin biasa dimainkan di posisi gelandang dan terkadang juga ikut memperkuat barisan pertahanan, kali ini oleh Jacko dia dimainkan sebagai penyerang.

"Memang Gavin tidak mencetak gol, tapi dia tampil luar biasa dan kerap merepotkan pemain belakang lawan. Saya beri dua jempol untuk penampilannya," komentar Jacksen.

Persiapan Liga 2

Dalam kesempatan yang sama, pelatih Martapura Frans Sinatra Huwae mengatakan tim asuhannya saat ini masih dalam tahap persiapan awal. Oleh karena itu Laskar Sultan Adam ini bertandang ke Banjarmasin membawa 19 pemain.

"Untuk melakoni Liga 2, minimal kami masih butuh tiga pemain lagi, khususnya di posisi wing back," ujar pelatih yang pernah memperkuat Barito Putera di Divisi Utama Liga Indonesia 1994/1995 itu.

"Bahwa sepak bola itu tidak hanya mengandalkan kekuatan fisik, tapi juga harus ditunjang skill dan visi bermain yang bagus. Hasil ini pasti kami evaluasi untuk membenahi kinerja tim," ucap Frans.

Setelah bertandang ke Stadion 17 Mei Banjarmasin, pada Rabu (8/3/2017) mendatang giliran Martapura yang akan menjamu Barito Putera di Stadion Demang Lehman, Martapura.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya