Persib Hajar Persika, Cole dan Essien Siap Main 90 Menit?

Persib sudah memainkan Cole dan Essien pada uji coba melawan Persika.

oleh Kukuh Saokani diperbarui 06 Apr 2017, 11:30 WIB
Diterbitkan 06 Apr 2017, 11:30 WIB
Striker Persib Bandung Carlton Cole (Liputan6.com / Kukuh Saokani)
Striker Persib Bandung Carlton Cole (Liputan6.com / Kukuh Saokani)

Liputan6.com, Bandung - Pelatih Persib, Djajang Nurdjaman belum memforsir tenaga 3 pemain anyar saat hajar Persika Karawang 7-0 di laga uji coba yang berlangsung di GBLA, Rabu (5/4/2017). Tiga pemain yaitu Michael Essien, Carlton Cole dan Raphael Maitimo hanya tampil 45 menit saja.

Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman mengatkan berdasarkan pengamatannya hanya Raphael Maitimo yang memiliki kondisi fisik prima. Sedangkan dua pemain lainnya yaitu Essien dan Cole masih memerlukan waktu.

"Memang Maitimo masih main terus setahun terakhir jadi gak ada masalah sama kondisi buat dia, tadi terlihat cukup baik, jadi kelihatan paling bugar Maitimo," kata Djanur.

"Kalau Essien dan Cole mungkin butuh waktu lagi untuk mengembalikan kondisi fisiknya seperti dulu. Selain itu kan masih harus adaptasi dengan cuaca juga," ucapnya, menambahkan.

Djanur menjelaskan, meski tidak akan 100 persen seperti dulu, tim pelatih sudah menyiapkan program agar duo mantan pemain Chelsea ini bisa mengejar ketertinggalan fisik dari rekan-rekannya.

"Kita sudah siapkan program juga. Mungkin kondisinya gak akan 100 persen seperti semula tapi pasti akan ada progres dibanding kondisi saat ini. Semoga rencana kami tim pelatih Persib bisa berjalan lancar," katanya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya