Liputan6.com, Madrid - Real Madrid dan Bayern Munchen kembali bertemu di leg kedua perempat final Liga Champions, Rabu (19/4/2017) dini hari WIB. Pada leg pertama,
di Allianz Arena kemarin, The Bavaria kalah 1-2 dari El Real.
Dengan hasil itu, untuk lolos ke babak semi final Muenchen minimal harus menang dengan selisih dua gol mengingat Madrid mengantongi dua gol tandang.
Baca Juga
Pada laga ini, pelatih Madrid Zinedine Zidane dikabarkan tidak bisa menurunkan beberapa pilar utamanya pada laga ini. Pepe dan Raphael Varane dipastikan absen pada laga ini karena mengalami cedera. Begitu juga Gareth Bale yang mengalami cedera.
Dengan pola 4-3-3, lini serang Madrid akan ditempati Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo. Di lini pertahanan, Nacho Fernandez dipercaya akan mengisi posisi partner Sergio Ramos di jantung pertahanan El Real.
Menariknya, Zidane kali ini langsung menurunkan Isco sebagai starter. Isco menjadi pahlawan kemenangan Madrid saat mengalahkan Gijon di La Liga.
Di kubu tim tamu, Carlo Ancelotti menggunakan pola 4-2-3-1. Robert Lewandowski dipercaya jadi ujung tombak setelah absen karena cedera.
Lewandowski akan dibantu oleh pergerakan Franck Ribery, Thiago Alcantara dan Arjen Robben di sektor gelandang serang. Absennya Hummels dan Martinez membuat Ancelotti kemungkinan memplot David Alaba sebagai bek tengah bersama Jerome Boateng pada laga ini.
Susunan Pemain
Real Madrid: Navas; Marcelo, Nacho, Ramos, Carvajal; Modric, Casemiro, Kroos; Ronaldo, Benzema, Isco
Bayern Muenchen: Neuer; Hummels, Alaba, Boateng, Lahm; Vidal, Alonso; Ribery, Alcantara, Robben; Lewandowski
Advertisement