Prediksi Soton Vs MU: Membidik Perpisahan Manis

MU tidak lantas pasrah dengan sisa dua pertandingan ke depan.

oleh Raden Arya Prasetya diperbarui 17 Mei 2017, 16:45 WIB
Diterbitkan 17 Mei 2017, 16:45 WIB
Prediksi Southampton Vs Manchester United
Prediksi Southampton Vs Manchester United (Liputan6.com/Trie yas)

Liputan6.com, Southampton - Manchester United (MU) memang gagal mencapai posisi empat besar klasemen akhir Liga Primer Inggris. Dengan begitu, manajer Jose Mourinho pun tidak bisa meraih target minimal yang dicanangkan manajemen sejak awal musim.

Kendati demikian, MU tidak lantas pasrah dengan sisa dua pertandingan ke depan. Mourinho tetap menegaskan timnya akan serius untuk dua laga final nanti, termasuk ketika melakoni laga tandang melawan Southampton di St. Mary, Kamis (18/5/2017).

Setan Merah ingin memiliki perpisahan manis dengan musim kompetisi 2016/17. Dua laga Liga Primer tersisa diharapkan bisa berakhir dengan kemenangan. Ditambah satu laga yang sangat penting ketika menghadapi Ajax Amsterdam dalam final Liga Europa.

“Saat ini, waktunya memainkan dua permainan bagus untuk menutup Liga Inggris, dan mencapai final Liga Europa dengan penampilan terbaik yang kami bisa,” ujar Mourinho.

Manajer asal Portugal itu menyadari, Marcus Rashford dan kawan-kawan telah menjalani dua bulan terakhir yang teramat berat. Namun, itu bukan alasan bagi The Red Devils untuk melepaskan pertandingan melawan Southampton dan juga Crystal Palacepada 21 Mei nanti.

Untuk menjaga reputasi mereka sebagai klub besar dan juga raksasa Liga Primer, MU perlu menyapu bersih kedua laga itu dengan kemenangan. Terlebih lagi, mereka baru saja menelan dua kekalahan beruntun dari klub asal London Utara, Arsenal (0-2) dan Tottenham Hotspur (1-2).

Turunkan Pemain Muda

Meski berhasrat menutup musim dengan kemenangan, tetapi Mou juga tidak bisa menyangkal bahwa dirinya harus mengistirahatkan beberapa pemain utama. Sebagai alternatif, sejumlah nama dari skuat cadangan seperti Demi Mitchell, Scott McTominay, Axel Tuanzebe, dan kiper Joel Pereira akan dilibatkan.

“Kami selalu ingin berjuang untuk hasil yang bagus. Saya tidak ingin memasukkan tim yang menurut orang kami tidak berjuang untuk hasil bagus. Apa yang saya inginkan dari pemain adalah sikap positif, semangat tim yang bagus, dan mengerti bahwa beberapa orang memiliki rahasia dalam diri mereka untuk hasil bagus lainnya,” Mou menuturkan.

Sementara, manajer Southampton, Claude Puel tidak kalah optimistis timnya bisa kembali meraih hasil positif saat melawan MU setelah pada laga sebelumnya mengalahkan Middlesbrough 2-1.

“Ini tentang fokus yang bagus untuk pertandingan melawan MU. Tidak harus fokus pada degradasi, pertandingan Liga Europa, atau hal yang berbeda. Saya senang dengan semua pekerjaan yang bisa kami lakukan di lapangan dan di sesi latihan,” kata Puel.

Prakiraan pemain

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya