Michael Keane Ogah Balik ke MU

Michael Keane merupakan pemain binaan akademi MU. Pada 2015, Keane terbuang dari skuat Setan Merah yang kala itu ditangani Louis van Gaal.

oleh Liputan6.com diperbarui 13 Jun 2017, 20:30 WIB
Diterbitkan 13 Jun 2017, 20:30 WIB
michael keane
Bek Burnley Michael Keane tak mau kembali ke MU (AFP/Paul Ellis)

Liputan6.com, London - Bek Burnley Michael Keane tidak akan kembali ke klub lamanya Manchester United (MU). Pasalnya, Setan Merah sudah mendatangkan Victor Lindelof dari Benfica.

Michael Keane merupakan pemain binaan akademi MU. Pada 2015, Keane terbuang dari skuat Setan Merah yang kala itu ditangani Louis van Gaal.

Pemain berusia 24 tahun tersebut memilih bergabung dengan Burnley. Keane mencuri perhatian klub top Inggris setelah tampil impresif dalam dua musim terakhir.

Seperti dilansir Manchester Evening News, MU membuka peluang untuk kembali membawa Keane ke Old Trafford pada bursa transfer musim panas 2017. Burnley pun membanderol sang pemain dengan harga 25 juta poundsterling (Rp 421,55 miliar).

Namun, Manchester United cukup membayar Rp 18,75 juta poundsterling (Rp 316,16 miliar) jika bisa mengamankan jasa sang pemain karena memiliki klausul khusus ketika melepasnya ke Burnley.

Di tengah upaya untuk memulangkan Keane, Manchester United justru mendatangkan pemain lain yang berposisi sama dengan Keane, yaitu Victor Lindelof. Kedatangan bek asal Swedia tersebut membuat Keane enggan untuk kembali ke Old Trafford.

Sejak Januari 2017, Lindelof disebut sebagai tandem yang tepat untuk Eric Bailly. Artinya, Jose Mourinho hanya membutuhkan dua bek tengah dalam starting lineup Manchester United.

Tempat pertama sudah dimiliki Eric Bailly, sedangkan satu tempat lainnya akan diperebutkan Chris Smalling, Marcos Rojo, Phil Jones dan Victor Lindelof. Kedatangan Keane hanya akan menambah kompetisi di posisi tersebut.

Penolakan Michael Keane terhadap Manchester United membuka peluang bagi Chelsea dan Liverpool yang juga tertarik mendatangkan sang pemain.

(Artikel asli ditulis oleh Aditya Wicaksono / diedit Aditya Wicaksono / Bola.com)

Tonton Video Menarik Berikut Ini:


POPULER

Berita Terkini Selengkapnya