West Ham Tawar Dua Bintang Arsenal

West Ham berminat memboyong dua pemain depan Arsenal musim panas ini.

oleh Thomas diperbarui 28 Jun 2017, 02:00 WIB
Diterbitkan 28 Jun 2017, 02:00 WIB
West Ham Tawar Dua Bintang Arsenal
Theo Walcott (AFP)

Liputan6.com, London- West Ham United siap membuat gebrakan di bursa transfer musim panas ini. The Hammers siap mengeluarkan dana hingga 50 juta pound atau Rp 850 miliar untuk mendapatkan dua pemain bintang Arsenal.

Menurut laporan The Daily Star, dua pemain Arsenal yang dibidik oleh West Ham adalah winger Theo Walcott dan penyerang Prancis Olivier Giroud. 

Manajer West Ham Slaven Bilic yakin bisa mendapatkan Walcott dan Giroud. Pasalnya baik Walcott dan Giroud nampaknya tidak lagi masuk dalam perencanaan manajer Arsenal Arsene Wenger.

Kehadiran Walcott dan Giroud diharapkan bisa mendongkrak prestasi West Ham di Liga Inggris 2017/2018. Musim lalu mereka hanya mampu finis di posisi 11.

Tawaran 50 juta pound pastinya akan membuat Arsenal tergiur melepas Walcott dan Giroud ke West Ham. Dengan uang sebanyak itu, Arsenal bisa leluasa berburu pemain incaran mereka.

Khusus untuk Giroud, West Ham harus bersaing dengan beberapa klub Prancis seperti Olympique Lyon dan Olympique Marseille.

Saksikan video menarik berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya