Mantan Atlet Wushu Turut Ramaikan Saur Sepuh The Series

Saur Sepuh The Series mengadaptasi drama radio yang populer di era 1980-an.

oleh Liputan6.com diperbarui 10 Agu 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 10 Agu 2017, 15:00 WIB
[Bintang] Sabina Katya Viena Diva
Dalam sinetron terbaru SCTV berjudul Saur Sepuh The Series, Sabina Katya didapuk menjadi Mantili. Sebelum menekuni terlibat dalam sinetron, ia lebih dikenal sebagai atlet wushu nasional. (Adrian Putra/Bintang.com)

Liputan6.com, Jakarta - Saur Sepuh merupakan sandiwara radio yang mulai mengudara sekitar tahun 1980-an. Karya yang ditulis oleh Niki Kosasih ini akan dibuat sinetronnya dengan judul Saur Sepuh The Series dan ditayangkan oleh SCTV mulai Minggu, 13 Agustus 2017.

Karena mengambil latar ketika zaman perang, beberapa adegan dalam sinetron ini tidak terlepas dari adegan memanah, berkuda serta bertarung dengan menggunakan pedang. Ketiga adegan tersebut merupakan gerakan-gerakan yang berasal dari beberapa cabang olahraga.

Salah satu pemain dalam Saur Sepuh the series ini yang menjadi perhatian adalah Sabina Katya Viena Diva. Berperan sebagai Mantili atau adik dari Brama Kumbara, Sabina diketahui pernah jadi atlet bela diri wushu nasional. Maka itu, cukup mudah baginya untuk berperan sebagai Mantili yang pandai berperang menggunakan pedang karena dirinya memang memiliki skil menggunakan pedang.

Selama karirnya di dunia olahraga, gadis berusia 19 tahun tersebut sudah pernah memenangi beberapa kejuaraan nasioanal. Di antaranya adalah pada tahun 2014 berhasil meraih medali emas di Kejuaraan Nasional Wushu.

Di tahun yang sama, Sabina juga mengikuti ajang The 6th Asean School Games yang berlangsung di Marikina City, Filipina. Kemudian, di tahun 2015 ia juga berhasil meraih medali perak dan perunggu di Kejuaraan Nasional Wushu Junior.



Menurut Sabina, memiliki latar belakang sebagai atlet wushu cukup membantunya dalam berakting dalam Saur Sepuh The Series.

"Pasti ngebantu banget, ngebantu banget. Karena kan kalo atlet fisiknya kuat yah, dan sinetron striping juga butuh banyak fisik, stamina." ujarnya ketika ditemui saat premier Saur Sepuh The Series pada Rabu (09/08/2017).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Dukung SEA Games

[Bintang] Sabina Katya Viena Diva
"Jatuh dari kuda pernah. Ada adegan bambu mau nusuk dari kanan, tapi kudanya kaget, padahal sebelumnya sudah belatih tapi kudanya tetap kager. Dia lari dan aku terpental cukup tinggi," kenang Sabina. (Adrian Putra/Bintang.com)

Meski kini Sabina sudah tidak aktif menjalani latihan Wushu, namun dirinya mengaku masih menjalin komunikasi secara baik dengan teman-temannya yang dulu ikut berlatih bersama.

Ketika disinggung masalah Sea Games, gadis kelahiran tahun 1998 tersebut mengatakan jika Indonesia mempunyai peluang untuk menang.

"InsyaAllah juara umum aku doain. Bisa dong banyak kok. Indonesia banyak jagoannya. Bagus kok wushu Indonesia" katanya. (Nabila Munive)

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya