Liputan6.com, Bangkok - Timnas Indonesia U-16 tertinggal sementara 0-1 dari Timor Leste dalam pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-16 2018, Senin (18/9/2017) di Bangkok. Satu-satunya gol pada babak pertama dicetak oleh Paulo Domingos lewat skema serangan balik.
Indonesia kebobolan lewat tembakan Paulo Domingo pada menit ke-19. Berawal dari serangan balik cepat dari Timor Leste, Paulo mampu mengelabui satu pemain belakang timnas yang tersisa di kotak penalti.
Setelah gol pertama Timor Leste terjadi, Timnas U-16 setidaknya mendapatkan tiga kesempatan set pieces. Namun belum mengancam gawang lawannya.
Advertisement
Baca Juga
Pada menit ke-26 pencetak gol Timor Leste Paulo Domingos yang diganjar kartu kuning oleh wasit. Dia kedapatan melakukan tekel pada Andre Oktaviansyah di depan kotak penalti.
Hadiah free kick untuk Timnas Indonesia di eksekusi kapten David Maulana. Tapi bola tembakannya belum akurat.
Pelatih Fakhri Husaini langsung melakukan pergantian pemain. Gelandang serang Hamsa Lestaluhu masuk menggantikan Brylian Negiehta Aldama menit ke-30.
Menit ke-33 Paulo kembali melanggar Andre Oktaviansyah hingga wasit kembali memberi kesempatan Indonesia melakukan tendangan bebas. Sayang, tendangan David Maulana masih berhasil ditangkap kiper Timor Leste.
Serangan balik Timor Leste nyaris membuat gawang Timnas Indonesia U-16 kebobolan lagi. Menit ke-34 Martinho Filipe berhasil menembus kotak penalti dan melakukan melakukan tembakan pelan yang masih bisa ditangkap Ernando Ari.
Gol Indonesia di akhir babak pertama dianulir wasit karena sudah dalam posisi offside. Striker Bagus Alfikri memanfaatkan celah kaki kiper Timor Leste untuk melakukan tembakan, namun hakim garis mengangkat bendera terlebih dahulu. Skor sementara 1-0 untuk keunggulan Timor Leste.
Â
Susunan Pemain
Indonesia: Ernando; Bagas, Moch. Yuda, Ahmad Rusadi; Fadilah, David Maulana (c), Moch. Supriadi, Brylian (Hamsa 30'); Amanar, Andre, Bagus
Pelatih: Fachri Husaini
Timor Leste: Junildo; Sandro, Tonito, Jordao; Osorio, Jhon Liu (c), Paulo Domingos Freitas, Luis Figo, Martinho, Mateus, Mouzinho
Pelatih: Agustinho Martins
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Advertisement