Makalele Senang Disamakan dengan Gelandang Real Madrid

Claude Makalele pernah membela Real Madrid pada 2000 hingga 2003.

oleh Defri Saefullah diperbarui 09 Okt 2017, 08:00 WIB
Diterbitkan 09 Okt 2017, 08:00 WIB
Casemiro
Gelandang Real Madrid Casemiro punya kemiripan gaya bermain dengan Claude Makalele. (AFP/Javier Soriano)

Liputan6.com, Madrid - Claude Makalele pernah berjaya bersama Real Madrid. Gelandang jangkar asal Prancis ini menjadi nyawa permainan Real Madrid di lini tengah pada 2000 sampai 2003.

Bersama Real Madrid, Makalele pernah meraih satu trofi Liga Champions dan dua gelar La Liga. Maka itu, banyak yang menyayangkan kepergiannya ke Chelsea pada 2003 lalu.

Real Madrid pun sepertinya membekas dengan Makalele, meski hanya membela selama tiga musim. Dia cukup senang karena saat ini ada pemain Madrid yang permainannya mirip dirinya. Siapa dia?

Pemain yang dimaksud tak lain Casemiro. Gelandang jangkar Madrid ini punya peranan vital di lini tengah Los Blancos saat ini. Dia seakan menjadi pemain kesayangan Zinedine Zidane.

"Ya benar, dia mengingatkan saya akan diri saya sendiri. Banyak yang bilang saya hanya berlari-larian saja, tapi secara teknis Anda juga harus tahu berada di mana dan apa yang dilakukan," ujarnya seperti dikutip Marca.

"Casemiro sangat pintar dan selalu berada di posisi yang tepat. Dia juga bisa cetak gol, sesuatu yang jarang saya lakukan."

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya