Eks Asisten Guus Hiddink Ingin Bawa Vietnam ke Peringkat 100 FIFA

Vietnam punya pelatih baru, Park Hang-seo.

oleh Risa Kosasih diperbarui 13 Okt 2017, 14:30 WIB
Diterbitkan 13 Okt 2017, 14:30 WIB
Vietnam
Park Hang Seo latih Vietnam. (AFP / EMMANUEL DUNAND)

Liputan6.com, Hanoi - Pelatih Vietnam Park Hang-seo menargetkan perbaikan prestasi pada tim yang baru dipimpinnya jelang Kualifikasi Piala Asia 2019. Park ingin timnas senior Vietnam bisa menembus 100 besar ranking FIFA.

Penunjukkan mantan asisten Guus Hiddink tersebut untuk melatih Vietnam diresmikan Rabu (11/10) lalu. Park mengaku tak memiliki banyak informasi tentang skuat The Golden Star namun sudah melakukan riset kecil-kecilan.

"Saya sangat baru dalam mengenal Vietnam dan saya belum punya banyak informasi. Namun, setelah melihat penampilan mereka melawan Kamboja kemarin (di Kualifikasi Piala Asia 2019), saya tahu ada kesamaan antara saya dan tim dalam hal gaya bermain," ucap Park seperti dilansir dari laman AFF, pada Jumat (13/10).

Park menonton kemenangan Vietnam 5-0 atas Kamboja di penyisihan grup C Pra Piala Asia, pada Selasa (10/10). Hasil ini membuat mereka menyamai poin Yordania yang bertengger di puncak klasemen.

Sementara Timnas Indonesia absen di ajang ini lantaran tahap pertama kualifikasi disatukan dengan Kualifikasi Piala Dunia 2018 ronde kedua. Kala itu PSSI tengah disanksi FIFA sehingga Timnas Indonesia dicoret.

"Vietnam sekarang nomor 130 di dunia dan saya berharap selama masa jabatan saya di sini saya dapat mendorong mereka ke ranking 100 besar," ucap Park.

Pelatih 60 tahun ini baru bakal debut mendampingi Nguyen Cong Phuong dan kawan-kawan pada November mendatang. Vietnam dijadwalkan melakoni laga lanjutan Kualifikasi Pra Piala Asia, melawan Afghanistan, Selasa (10/11).

"Saya tidak punya banyak waktu untuk mempersiapkan laga itu. Saya akan memilih tim berdasarkan daftar susunan pemain terbaru," Park menambahkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya