AC Milan Ketagihan Bajak Talenta Muda Atalanta

AC Milan kembali berniat menambah amunisinya.

oleh Liputan6.com diperbarui 25 Jan 2018, 18:45 WIB
Diterbitkan 25 Jan 2018, 18:45 WIB
AC Milan
AC MIlan melakukan perubahan mengejutkan pada jersey mereka pada musim 2014 - 2015. Rossoneri memilih memasang logo yang biasa dipakai timnas Inggris St George's Cross. (AC Milan)

Liputan6.com, Milan - AC Milan seakan ketagihan membajak talenta-talenta muda milik Atalanta. Setelah mendapatkan Franck Kessie dan Andrea Conti musim panas lalu, AC Milan sudah mulai menyiapkan langkah merekrut gelandang bertahan berusia 18 tahun, Filippo Melegoni.

Melegoni adalah jebolan akademi Atalanta. Ia menembus tim senior klub Kota Bergamo itu sejak awal tahun lalu. Ia pernah sekali menjajal Serie A, tepatnya ketika menghadapi Sampdoria, 22 Januari 2017. Saat itu, Blucerchiati menang tipis 1-0 di kandang mereka.

Demi memberikan kesempatan bermain reguler, musim ini Melegoni dikirim ke tim Primavera Atalanta. Ketatnya persaingan di tim utama diyakini bakal menyulitkannya mendapatkan tempat bermain. Sejauh ini ia sudah mencatatkan 15 penampilan dengan kontribusi dua gol serta satu assist di ajang Liga Primavera 1 dan Coppa Italia Primavera.

Melegoni sebelumnya juga sudah tercium oleh Juventus dan Inter Milan. Hal itu membuat Atalanta berani memagarinya dengan banderol 15-20 juta euro.

Saksikan juga video pilihan di bawah ini:

 

 

Manfaatkan Hubungan Baik

Sementara itu, Direktur Olahraga AC Milan, Massimiliano Mirabelli akan memanfaatkan hubungan baik dengan para petinggi Atalanta. Mereka tidak akan memboyong Melegoni langsung ke San Siro dalam waktu dekat, melainkan hanya mengamankannya status kepemilikan atasnya agar tidak dibajak oleh klub lain.

Langkah seperti ini sebelumnya juga pernah ditempuh oleh Juventus saat mengamankan Leonardo Spinazzola dan Mattia Caldara, juga Inter Milan dalam mengamankan Alessandro Bastoni. Setelah direkrut, sang pemain dibiarkan tetap bersama Atalanta untuk satu hingga dua tahun agar semakin matang saat diboyong.

Incar Cristante

Selain Melegoni, AC Milan juga memendam keinginan untuk membawa pulang mantan pemain binaan akademi mereka yang saat ini tengah bersinar bersama Atalanta, Bryan Cristante. Peluang itu cukup terbuka mengingat pemain 22 tahun itu tidak memiliki klausul kontrak dengan Benfica, klub pemiliknya.

Namun kendalanya, AC Milan harus bisa merayu Atalanta agar mau merelakan Cristante. Pasalnya, mereka memiliki opsi untuk mempermanenkan pemain berdarah Italia-Kanada itu dengan harga yang relatih murah, yakni 10 juta euro.

Keinginan I Rossoneri ini dipastikan akan sulit terwujud mengingat penampilan Cristante begitu impresif musim ini. Ia mampu mencuri tempat reguler dalam starting line-up Atalanta dan sejauh ini sudah mencetak 9 gol dalam 26 penampilan di semua kompetisi.

Di samping itu, AC Milan juga harus bersaing dengan banyak klub raksasa, seperti Juventus, Manchester United, dan AS Roma, yang juga sangat tertarik pada Cristante.

(Abul Muamar)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya