London - Bek Chelsea, Marcos Alonso, menyatakan Luis Enrique akan meraih sukses saat melatih tim manapun. Pernyataan Alonso lantas mengindikasikan dukungan kepada Enrique yang dirumorkan bakal melatih Chelsea pada masa mendatang.
Posisi Antonio Conte sebagai manajer Chelsea tengah di ujung tanduk. Rentetan hasil negatif yang dialami Eden Hazard dan kawan-kawan merupakan alasan utamanya.
Media-media Inggris lantas memberitakan Enrique akan segera menduduki posisi manajer di Chelsea, musim 2018-2019. Apalagi, eks pelatih Barcelona itu tengah berstatus tanpa klub setelah memilih rehat sementara dari dunia sepak bola per 30 Juni 2017.
Advertisement
"Enrique telah menunjukkan dirinya adalah pelatih hebat ketika menangani Barcelona. Dia memiliki banyak kualitas. Saya percaya Enrique akan menjadi pelatih yang bagus di klub manapun. Namun, saya sejujurnya tidak mengenal Enrique secara personal," kata Alonso.
Nama Luis Enrique sebagai pelatih mulai meroket setelah mengantarkan Barcelona meraih berbagai prestasi, antara lain satu trofi Liga Champions, tiga Copa Del Rey, hingga dua La Liga.
Sumber: Football Espana
Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini