Persib Jamu PS TIRA di Partai Pertama Liga 1 2018

Persib Bandung bakal bermain di pekan pertama Liga 1 2018 pada Minggu 25 Maret 2018.

oleh Muhammad Adiyaksa diperbarui 11 Mar 2018, 12:45 WIB
Diterbitkan 11 Mar 2018, 12:45 WIB
Persib Bandung Vs Perserang Serang
Persib Bandung jamu PS TIRA pada pekan perdana Liga 1 2018. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Liputan6.com, Bandung - PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi telah mengeluarkan rancangan (draft) jadwal untuk seluruh kontestan Liga 1 2018. Di pekan perdana, Persib Bandung akan menjamu PS TIRA.

Partai ini bergulir pada 25 Maret 2018 pukul 15:30 WIB. Tapi, masih belum ada kejelasan terkait venue pertandingan pertama Persib di Liga 1 tersebut.

Mengenai draft jadwal, PT LIB memperbolehkan setiap klub untuk mengajukan keberatan. Dengan begitu, ada kemungkinan rancangan untuk kompetisi musim depan dikaji kembali.

"Terhadap rancangan (draft) tersebut agar setiap klub dapat memberikan tanggapan selambat-lambatnya tanggal 14 Maret 2018," begitu bunyi surat rilisan PT LIB yang bertandatangan Chief Executive Officer (CEO) PT LIB, Risha Wijaya dinukil dari laman resmi Persib.

Pada draft jadwal, dituliskan bahwa Liga 1 2018 akan dimulai pada 23 Maret 2018. Duel dua juara, Bhayangkara FC (Liga 1) melawan Persija Jakarta (Piala Presiden) menjadi tontonan pembuka.

Draft Jadwal

Persib Bandung
Draft jadwal Persib untuk Liga 1 2018 telah keluar. (Liputan6.com/Kukuh Saokani)

Dalam draft, ada dua jadwal berakhirnya Liga 1. Selain 2 Desember, 9 Desember 2018 juga menjadi pilihan tuntasnya kompetisi musim ini. 

Ada pun untuk putaran pertama Liga 1, selesai pada 22 Juli 2018. Kompetisi musim ini akan diliburkan selama Asian Games 2018 Jakarta-Palembang yang berlangsung pada Agustus-September mendatang.

Sementara itu terkait draft jadwal, Persib masih terus mempelajari. Tanggapan akan diberikan kepada PT LIB sebelum tenggat waktu, yaitu 14 Maret 2018.

Jadwal Persib

25 Maret 2018

Persib Bandung Vs PS TIRA pukul 15:30 WIB

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya