Hadapi Singapura, Timnas Indonesia U-23 Tanpa Evan Dimas

Timnas Indonesia U-23 akan beruji coba melawan Singapura sebagai pemanasan jelang Asian Games 2018.

oleh Marco Tampubolon diperbarui 21 Mar 2018, 12:30 WIB
Diterbitkan 21 Mar 2018, 12:30 WIB
Laga Persahabatan: Timnas Indonesia Vs Islandia
Gelandang Timnas Indonesia, Evan Dimas, mengontrol bola saat melawan Islandia pada laga persahabatan di SUGBK, Jakarta, Minggu (14/1/2018). Timnas Indonesia kalah 1-4 dari Islandia. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Liputan6.com, Jakarta Gelandang berbakat, Evan Dimas Darmono dipastikan absen saat Timnas Indonesia U-23 bertemu Singapura, hari ini, Rabu (21/3/2018). Pelatih Garuda Muda, Luis Milla Aspas, sengaja memarkir pemain Bhayangkara FC karena belum pulih dari cedera. 

Timnas Indonesia U-23 akan bertemu Singapura di Stadion Nasional, Singapura. Kick off kedua tim rencananya akan berlangsung pukul 18.30 WIB. Bagi Timnas Indonesia U-23, duel ini merupakan pemanasan sebelum Indonesia tampil pada Asian Games 2018 mendatang.

Selain itu, bagi pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla sebagai sarana melihat perkembangan dan kemajuan skuat Garuda Muda. "Kondisi tim bagus, namun Evan Dimas sepertinya tidak kami turunkan karena masih cedera. Kami tidak meremehkan Singapura pada laga nanti," katanya dalam rilis yang dikirimkan PSSI kepada wartawan.

"Singapura sangat baik dalam momen-momen bola mati, oleh karena itu jadi salah satu perhatian dan kita harus mempersiapkan diri untuk mengantisipasi kemungkinan tersebut."

Milla sudah setahun menangani timnas Indonesia, baik senior maupun U-23. Dia ingin melihat perkembangan anak asuhnya lewat laga melawan Singapura nanti. Pelatih asal Spanyol itu juga memberi kebebasan kepada pemain untuk mengeksplorasi potensinya. "

"Sesuatu yang mungkin tak pernah dibayangkan sebelumnya. Pada ajang Asian Games nanti, suporter Indonesia berharap banyak kepada kami agar meraih prestasi," kata Milla.

 

 

 

Jajal Muka Baru

Pemain Timnas Indonesia U-23, Syahrian Abimanyu
Pemain Timnas Indonesia U-23, Syahrian Abimanyu. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Menghadapi Singapura, Milla juga tidak ragu menurunkan sejumlah wajah baru dan pemain yang merumput di luar negeri. Salah satunya adalah Ezra Walian. Pemain naturalisasi yang kini berkostum Almere City tersebut kembali dipanggil ke Timnas U-23. 

Selain itu, Milla juga memanggil Ilham Udin Armaiyn yang saat ini memperkuat Selangor FA . Kami akan analisis mereka," ujar mantan pemain Real Madrid dan Barcelona ini.

 

Tampil Maksimal

Ricky Fajrin Saputra
Ricky Fajrin Saputra (Liputan6.com/Helmi Fitriansyah)

Sementara itu, pemain belakang Timnas U-23, Ricky Fajrin, siap memberikan yang terbaik bagi Timnas U-23. Meski hanya laga uji coba, Ricky tetap akan berjuang maksimal. 

"Kami sebagai pemain masih berada dalam tahap seleksi. Besok (hari ini) harus dimanfaatkan sebaik mungkin agar bisa tampil untuk Indonesia di Asian Games 2018. Singapura kami rasa tim yang bagus dan kami harus waspada," kata pemain Bali United ini.

Pada laga besok, Indonesia akan memakai jersey berwarna putih-putih-putih, sedangkan tuan rumah Singapura memakai jersey merah-merah-merah.

Prakiraan Formasi Indonesia lawan Singapura

Pola 4-2-3-1: Kiper Awan Setho: Putu Gede, Andy Setyo, Ricky Fajrin, Rezaldi Hehanusa: Zulfianfi, M Hargianto: Septian David, Osvaldo Haay, Febri H: Ezra

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya