Liverpool Terus Pantau Perkembangan Nabil Fekir di Lyon

Liverpool belum menutup pintu transfer pada bursa transfer musim panas 2018.

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 06 Agu 2018, 20:45 WIB
Diterbitkan 06 Agu 2018, 20:45 WIB
Nabil Fekir, Liverpool, Olympique Lyon
Nabil Fekir. (AFP/Philippe Desmazes)

Jakarta - Liverpool dikabarkan masih berharap untuk mendatangkan Nabil Fekir dari Olympique Lyon. The Reds akan berupaya untuk membangkitkan negosiasi dengan klub asal Prancis itu.

Liverpool hampir mendapatkan Nabil Fekir sebelum Piala Dunia 2018 bergulir. Namun, proses transfer gagal terfinalisasi setelah Liverpool menemukan ada masalah pada lutut Fekir.

Saat itu, Liverpool pun membatalkan negosiasi dengan Lyon. Hal tersebut menyulut emosi dari presiden Lyon, Jean Michel-Aulas.

Tetapi, Aulas sempat memberikan waktu tambahan kepada Liverpool untuk menyelesaikan proses transfer Fekir. The Reds menyambut hal tersebut dengan positif dan berupaya bernegosiasi ulang dengan Lyon.

Saat ini, Liverpool memiliki waktu hingga Kamis (9/8/2018) untuk merampungkan transfer Fekir. Jika serius, The Reds disebut akan menuruti permintaan harga yang ditetapkan Lyon, yaitu 53 juta pounds.

Sebelumnya, Liverpool telah mencapai kesepakatan personal dengan Fekir, yaitu kontrak berdurasi lima musim dengan bayaran 120.000 pounds per pekan.

Liverpool akan memulai Premier League 2018-19 dengan menghadapi West Ham United di Anfield Stadium pada Minggu (12/8/2018).

Sumber: TEAMtalk

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya