Liputan6.com, Jakarta - Dua bintang Manchester United (MU) Juan Mata dan Ander Herrera kecewa. Pasalnya, musim ini akan menjadi tahun-tahun terakhir kontrak mereka.
Daily Star melaporkan, Minggu (12/8/2018), kedua pemain memiliki opsi 12 bulan lagi. Mereka bisa saja memperpanjang kontrak setelah melewati musim 2018-19.
Advertisement
Baca Juga
MU sebelumnya sudah mengaktifkan klausul perpanjangan satu tahun di kontrak Mata sebelumnya. Sang gelandang asal Spanyol akan bertahan di Old Trafford hingga 2019.
Saat kesepakan berakhir, Mata dan Herrera kemungkinan akan menerima banyak tawaran. Meskipun kedua pemain itu, masih tertarik untuk tetap di Old Trafford.
Kontroversi
Kepindahan Mata ke MU, beberapa waktu lalu, sempat mengundang kontroversi. Pasalnya, ia direkrut dari Chelsea yang merupakan rival utama The Red Devils.
Hijrahnya Mata ke Old Trafford disebabkan karena Jose Mourinho, manajer saat itu, menilai kalau permainan Juan Mata tak sesuai dengan karakter strategi yang diterapkan.
Advertisement
Masih Betah
Sementara itu, Herrera, sebelumnya menegaskan ia belum berpikir untuk meninggalkan Old Trafford dalam waktu dekat. "Saya ingin berada di klub ini musim depan kecuali jika klub memecat saya," ujar Herrera kepada Daily Star.
"Saya akan berada di klub pada sesi pra musim dan saya akan terus berjuang untuk meningkatkan permainan saya. Namun anda tidak tahu apa yang akan terjadi di sepakbola. Itu bukan keputusan saya dan sejujurnya saya tidak mau melihat terlalu jauh ke depan."